SBY Bertolak ke Pittsburg AS
Rabu, 23 September 2009 – 10:33 WIB

SBY Bertolak ke Pittsburg AS
JAKARTA -Presiden Susilo Bambang Yudhoyono Rabu pagi meninggalkan Jakarta untuk bertolak menuju Pittsburg Amerika Serikat untuk mengikuti pertemuan negara kelompok 20 (G-20) yang berlangsung 24-25 September.Menggunakan pesawat kepresidenan milik Garuda Indonesia dengan seri pesawat A 330-300, Presiden bersama Ibu Ani Yudhoyono lepas landas dari Bandara Halim Perdanakusuma.
Melepas keberangkatan Presiden SBY nampak Wapres Jusuf Kalla bersama Ibu Mufidah Kalla, Kapolri Jenderal Bambang Hendarso Danuri, Jaksa Agung Hendarman Supandji, Mensesneg Hatta Rajasa.Ikut bersama rombongan Presiden adalah Menkeu Sri Mulyani Indrawati, Mendag Mari Elka Pangestu, dan Ketua Umum Kadin Indonesia MS Hidayat.
Baca Juga:
Presiden direncanakan akan menjadi pembicara dalam pertemuan G-20 tingkat pemimpin negara yang ketiga ini dan akan menyampaikan pentingnya agenda bersama mengenai penanggulangan dampak perubahan iklim.(gus/aj)
JAKARTA -Presiden Susilo Bambang Yudhoyono Rabu pagi meninggalkan Jakarta untuk bertolak menuju Pittsburg Amerika Serikat untuk mengikuti pertemuan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Perpres Kantor Komunikasi Kepresidenan Digugat ke MA, Ini 4 Pasal yang Dipersoalkan