SBY dan Hatta Dapat Cucu Laki-Laki
Putra Pertama Ibas dan Aliya
Senin, 24 Desember 2012 – 06:55 WIB

SBY dan Hatta Dapat Cucu Laki-Laki
JAKARTA--Sempat menjalani proses melahirkan yang cukup lama, akhirnya Aliya Rajasa, istri Edhie Baskoro Yudhoyono atau Ibas, melahirkan putra pertama mereka di RS Pondok Indah, Jakarta Selatan. Bayi laki-laki itu lahir pada pukul 00.01 WIB, Senin (24/12).
Kelahirannya membawa kebahagiaan besar bagi keluarga Presiden SBY dan Menko Ekonomi Hatta Radjasa. Bagi SBY, putra Ibas adalah cucu kedua. Sedangkan bagi Hatta Radjasa, ini adalah cucu pertamanya.
"Alhamdulillah pada pukul 00.01 WIB telah lahir putra pertama kami dengan keadaan normal dan sehat. Seluruh proses berjalan lancar dan normal," kata Ibas saat menemui wartawan yang setia menunggu di RS Pondok Indah sejak Minggu (23/12).
Ibas pun tak lupa berterimakasih atas perhatian semua pihak. Direncanakan hari ini akan digelar konfrensi pers."Nanti akan digelar jumpa pers," kata Ibas yang ditemani kakaknya, Agus Harimurti Yudhoyono.(afz/jpnn)
JAKARTA--Sempat menjalani proses melahirkan yang cukup lama, akhirnya Aliya Rajasa, istri Edhie Baskoro Yudhoyono atau Ibas, melahirkan putra pertama
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Pengamat: Pemberantasan Korupsi Indonesia Tak Lebih dari Sandiwara
- Wakil Ketua MPR Ingatkan Potensi Peningkatan Pekerja Anak Harus Segera Diantisipasi
- Menhut Sebut Sorgum Tanaman Ajaib untuk Ketahanan Pangan
- Aturan Tunjangan Sertifikasi Langsung Ditransfer ke Rekening Bikin Guru Sumringah
- BAZNAS Ajak Pegawai KemenPPPA Tunaikan Zakat Lewat Lembaga Resmi
- Gelar OTT, KPK Tangkap Kepala Dinas hingga Anggota DPRD di Sumsel