SBY Diingatkan Berbahasa Indonesia yang Baik dan Benar
jpnn.com - JAKARTA - Anggota Komisi Pendidikan DPR, Eko Hendro Poernomo mengingatkan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) untuk menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar. Peringatan ini dilakukan jelas Pidato Kenegaraan dalam rangka HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke-68 yang akan disampaikan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (16/8).
"Karena ini konteksnya acara kenegaraan, saya merasa berkewajiban mengingatkan Presiden SBY untuk sepenuhnya menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar sebagaimana yang diperintahkan oleh Undang-Undang nomor 24 tahun 2009 tentang Bendera, Bahasa dan Lambang Negara serta Lagu Kebangsaan," kata Eko Hendro Poernomo, di gedung DPR, Senayan Jakarta, Kamis (15/8).
Dikatakannya, selaku Presiden, SBY dengan sendirinya berkewajiban memberi contoh yang terbaik bagi seluruh warga negaranya. "Salah satunya melalui penggunaan bahasa sebagaimana yang diamanatkan oleh UU. SBY saya himbau tidak menggunakan bahasa gado-gado atau bahasa campuran Indonesia-Inggris dalam dalam pidato kenegaraan. Itu perintah undang-undang," tegas anggota Komisi X DPR itu.
Sebagai bagian dari komunitas dunia lanjutnya, Bangsa Indonesia tentu bangga memiliki seorang Presiden yang piawai berbahasa Inggris. "Tapi undang-undang mengatur soal penggunaan bahasa ini antara lain saat pidato kenegaraan gunakan bahasa sesuai perintah UU. Kalau nonformal atau bersama kerabat tak masalah pakai bahasa gado-gado," ujar dia.
Ditegaskannya, perintah UU itu sangat jelas, pejabat negara di dalam atau di luar negeri terkait tugas kenegaraan wajib menggunakan Bahasa Indonesia.
"Kita juga kalau kunker atau studi banding ke luar negeri pakai Bahasa Indonesia, bukan tidak mengerti Bahasa Inggris," ungkap politisi Partai PAN itu.
Eki mengungkapkan saat menjadi menteri, SBY memperoleh penghargaan dari Pusat Bahasa sebagai penutur bahasa yang baik. "Tapi setelah jadi Presiden, malah bahasanya jadi gado-gado," kata dia. (fas/jpnn)
JAKARTA - Anggota Komisi Pendidikan DPR, Eko Hendro Poernomo mengingatkan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) untuk menggunakan Bahasa Indonesia
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Peradi Masih jadi Pilihan Utama Calon Advokat Untuk Ikuti PKPA
- Masjid Indonesia Pertama di Yokohama Jepang Resmi Dibangun
- KAI Properti Dukung Pelestarian Lingkungan Melalui Aksi Tanam Pohon
- Mbak Rerie: Pembangunan Kebudayaan Bukan Langkah yang Mudah, Butuh Dukungan Semua Pihak
- Saleh Ingatkan Pemerintah Waspada soal Defisit BPJS Kesehatan
- Gegara Dilarang Pakai Narkoba, RR Tega Aniaya Istri Hingga Tewas