SBY Disebut Tidak Ikut Mendirikan Partai Demokrat, Begini Reaksi Wayan Sugiana

jpnn.com, JAKARTA - Salah seorang pendiri Partai Demokrat (PD) Wayan Sugiana menanggapi tudingan bahwa Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tidak pernah berkeringat dalam proses mendirikan PD.
Wayan mengaku ikut membantu mendirikan Partai Demokrat pada 2001 karena ada tokoh.
“Tokoh itu, ya, Pak SBY. Kalau bukan karena pak SBY, tidak ada PD,” tegas Wayan kepada wartawan, Kamis (4/3).
Menurut Wayan, pada periode pertama dia ditunjuk sebagai salah satu Wasekjen. Dia mengaku berkeringat berjuang agar PD memenuhi persyaratan administrasi untuk verifikasi parpol agar bisa mengikuti pemilu 2004.
“Waktu itu, Undang-Undang pemilu mensyaratkan verifikasi fisik di seluruh DPD Provinsi dan sebagian besar DPC Kabupaten/kota,” kata Wayan.
Wayan juga mengungkapkan orang-orang mau bergabung dengan PD karena figure SBY. “Jadi, tidak ada PD, tanpa Pak SBY,” tegas Wayan lagi.(fri/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Salah seorang pendiri Partai Demokrat Wayan Sugiana menanggapi tudingan bahwa SBY tidak berkeringat dalam mendirikan PD.
Redaktur & Reporter : Friederich
- Ibas Ingatkan MBG Harus Berjalan Baik, Berkualitas, & Tepat Sasaran
- Ibas Sebut Penguatan Riset dan Pendidikan di Indonesia Harus Diperkuat
- Gubernur Sulteng Anwar Hafid Minta OPD Gerak Cepat
- AHY Umumkan Diskon Tiket Pesawat, Marwan Cik Asan: Sangat Membantu Masyarakat
- Dukung Pembentukan Bank Emas, Legislator Demokrat Bicara Soal Kemandirian Ekonomi
- Berfoto Bersama Prabowo, Jokowi, dan SBY, Puan: Silaturahmi Presiden dengan Ketua Lembaga