SBY Dukung Pilkada Langsung, Peta di DPR Berubah

jpnn.com - JAKARTA - Direktur Lingkar Madani Indonesia (LIMA) Ray Rangkuti, menyambut baik pernyataan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono yang sekaligus Ketua Umum Partai Demokrat, lewat akun Suara Demokrat di Youtube, Minggu (14/9) kemarin.
Ray menyambut baik karena dalam akun tersebut SBY menyatakan lebih setuju pelaksanaan pemilihan kepala daerah secara langsung.
"SBY juga menyebut dalam dua hari ini (Selasa atau Rabu besok, Red), posisi yang tepat bagi FD akan disampaikan. Sekalipun terasa terlambat, pernyataan ini sedikit banyak akan mengubah posisi peta DPR," katanya di Jakarta, Senin (15/9).
Ray berharap sikap SBY ini menjadi sikap politik FD terkait dengan pilkada langsung. Sebab pada saat yang bersamaan, sikap pemerintah juga sudah menyatakan setuju dengan pilkada langsung.
"Dalam hal ini sikap SBY tidak bisa dipisahkan antara dirinya sebagai presiden (sikap pemerintah) dan sebagai ketua umum (PD). Jika terjadi sikap berbeda artinya SBY melawan dirinya sendiri," katanya.
Jika FD setuju dengan pilkada langsung, kata Ray, jelas peta DPR berubah. Pendukung pilkada langsung akan memenangkan voting. Jumlah suara PDIP, PKB, Hanura dan PD mencapai 287 suara. Mengalahkan suara partai pendukung pilkada lewat DPRD yang terdiri dari Golkar, PKS, PAN, PPP dan Gerindra yang hanya menghimpun 273 suara.
"Selisihnya mencapai 14 suara. Dengan catatan tidak ada suara yang membelot. Jika melihat tren penolakan yang massif dari masyarakat Indonesia, saya justru khawatir akan ada suara KMP (Koalisi Merah Putih,red) yang membelot jadi mendukung pilkada langsung," katanya.
Ray juga menilai jika peta suara terus bertahan mayoritas dukung pilkada langsung, maka partai-partai yang berbelok haluan dengan tiba-tiba seperti PAN, PKS, Gerindra, dan Golkar akan menuai malu.
JAKARTA - Direktur Lingkar Madani Indonesia (LIMA) Ray Rangkuti, menyambut baik pernyataan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono yang sekaligus Ketua
- Gubernur Lampung Dukung Gerakan Dapur Indonesia Jalankan Program MBG Rutin
- Seorang Pendaki Ditemukan Meninggal di Gunung Merbabu, Menhut: Utamakan Keselamatan
- Jaga Ekosistem Laut, PIS Tanam 3.000 Bibit Lamun di Teluk Bakau
- Eks Sesmilpres Sebut KKB Sudah Menyerang Wibawa Negara
- Buruh Jogja Gelar Aksi Besar-besar Peringati May Day, Ini Tuntutannya
- Program Prabowo Disebut Bisa Ubah Nasib Rakyat, 8 Juta Lapangan Kerja Bakal Tercipta