SBY Hanya Buang Energi Laporkan Firman Wijaya?
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Bidang Hukum DPP Partai Gerindra Habiburokhman mengatakan, persoalan antara pengacara terdakwa e-KTP Setya Novanto, Firman Wijaya dan Presiden RI Keenam Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tidak perlu sampai sejauh yang sekarang.
“Menurut saya tidak perlu sejauh ini kedua belah pihak,” kata Habiburokhman dalam diskusi Sisi Hitam e-KTP di Jakarta Pusat, Sabtu (10/2).
Habiburokhman mengaku menghormati langkah Presiden RI Keenam SBY melaporkan Firman Wijaya. Hanya saja, Habiburokhman mengatakan, sebaiknya hal itu tidak mesti dilakukan SBY.
“Menurut saya di satu sisi, ini sama-sama kawan. SBY tokoh antikorupsi, (pemimpin) partai yang memelopori jika terdakwa langsung berhenti. Kami sama-sama hormat kedua kubu,” jelasnya.
Menurut dia, agak kurang nyambung kalau Firman dituduh mencemarkan nama baik. Sebab, kata dia, hal itu tidak ada relevansinya dengan tugas Firman sebagai pengacara untuk membebaskan Setya Novanto.
“Agak kurang nyambung kalau Firman dituduhkan mencemarkan nama baik Pak SBY. Apa relevansinya tugas senior kita itu membebaskan Novanto? Kalau Pak SBY merespons itu apa tidak buang energi?” ujar Habiburokhman.
Terlebih, Demokrat adalah partai besar. Partai pimpinan SBY itu punya agenda lebih besar ke depan, daripada mengurusi persoalan ini. Lagipula, dia yakin SBY tidak akan mempan difitnah. Sebab, SBY sudah berkali-kali difitnah.
“Beberapa kali difitnah, tapi toh kalau istilah lagu Malaysia, 'Suci dalam Debu', itu tidak akan berpengaruhlah terhadap track record Pak SBY dan Partai Demokrat,” kata Habiburokhman.
Menurutnya, agak kurang nyambung bila Firman Wijaya dituduh mencemarkan nama baik Susilo Bambang Yudhoyono.
- SBY Bapaknya Honorer Indonesia, Jokowi dan Prabowo Apa ya?
- Prabowo Diminta Contoh SBY: Angkat Honorer Jadi PNS dan Rutin Naikkan Gaji
- Proliga 2025: Jakarta LavAni Revans Lawan Bhayangkara Presisi, Ekspresi SBY Jadi Sorotan
- Kenang 20 Tahun Tsunami Aceh, Mentrans Iftitah: Momen Penting dalam Bangun Indonesia
- Bank Mandiri Resmi jadi Sponsor Jakarta LavAni, Siap Gebrak Proliga 2025
- PBVSI Apresiasi Saran dari SBY Soal Jumlah Peserta Proliga 2025