SBY Harus Tunjukkan Ketegasan
Senin, 28 Maret 2011 – 09:55 WIB

SBY Harus Tunjukkan Ketegasan
JAKARTA - Munculnya pemberitaan The Age yang mengutip bocornya kawat diplomatik oleh wikileaks, beberapa waktu lalu, merupakan warning bagi pemerintahan SBY. Guru besar ilmu politik UI Iberamsjah menilai ketegasan seorang pemimpin dalam mengambil sikap menjadi kunci segalanya. Dia menyarankan, pertama yang harus dilakukan adalah menyelesaikan berbagai persoalan di dalam negeri. Dengan mengedepankan sikap tegas sebagai pemimpin. "Kalau di dalam negeri sudah mampu menunjukkan ketangguhan dan ketegasan, orang lain (bangsa lain, Red) juga akan segan kalau mau mengolok-olok," imbuhnya.
Iberamsjah menganggap, saat ini, energi SBY harus segera dialihkan dari sekedar upaya pencitraan. Membentuk kepemimpinan yang kuat dan tegas harus menjadi fokus utama. "Sebab, negeri yang kuat itu karena pemimpinnya juga kuat," tegasnya, di Jakarta, Sabtu (27/3).
Baca Juga:
Menurut dia, pemberitaan The Age merupakan tamparan terhadap harga diri bangsa. Sebagai negeri besar, pihak asing seharusnya berhati-hati dan berpikir beberapa kali sebelum menyinggung sosok sang pemimpin. "Tapi realitanya, mereka bangsa asing malah seenaknya berani mengobok-obok negeri ini," ujarnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Munculnya pemberitaan The Age yang mengutip bocornya kawat diplomatik oleh wikileaks, beberapa waktu lalu, merupakan warning bagi pemerintahan
BERITA TERKAIT
- Paul Finsen Mayor Matangkan Penganugerahan Rekor MURI Telur Paskah di Sorong
- KPK Datangi Rumah Ridwan Kamil Lagi, Aset Ini Disita
- UI Tidak Undang TNI Hadir ke Acara Mahasiswa di Pusgiwa
- Bareskrim Bongkar Peredaran 38 Kg Sabu-Sabu Jaringan Malaysia-Indonesia di Riau
- Doktor Cumlaude Trimedya Dorong Optimalisasi Pengelolaan Barang Sitaan
- Libur Paskah, Polisi Siapkan Skema Lalu Lintas Urai Kemacetan di Jalur Puncak & Lembang