SBY Instruksikan Evakuasi Udara WNI di Mesir
Senin, 31 Januari 2011 – 16:53 WIB
‘’Pertimbangan saya karena beliau adalah mantan Dubes RI di Mesir dan mantan Menlu. Sehingga cakap dan tepat untuk memimpin tugas ini. Semua elemen juga ikut membantu kelancaran evakuasi, Kemenkumham, Dephub, Depkes, Depdiknas dan seluruh unsur-unsur yang diperlukan untuk evakuasi sampai selamat tiba di tanah air,’’ jelas SBY.
Untuk evakuasi udara ini, Presiden SBY mengintruksikan tim untuk segera berangkat ke Kairo, Mesir. Diantaranya dengan menggunakan pesawat Garuda Indonesia dan non Garuda Indonesia.
"Segera berangkat ke Kairo. Kalau bisa malam ini, maka berangkat malam ini juga. Selain itu karena dikabarkan sulitnya logistik, kita putuskan angkut logistik yang diperlukan untuk dibawa ke Mesir,’’ kata SBY.
Pemerintah RI kata SBY akan terus melakukan komunikasi terutama dengan Dubes RI di Mesir guna mengawasi jalannya evakuasi ini. Diperkirakan evakuasi akan melibatkan banyak pihak karena menjadi yang terbesar dalam sejarah evakuasi WNI dalam suatu negara yang sedang berkonflik.
JAKARTA—Presiden Susilo Bambang Yudhoyono akhirnya mengeluarkan instruksi untuk melakukan evakuasi seluruh Warga Negara Indonesia (WNI) yang
BERITA TERKAIT
- BPK Dorong Tata Kelola Pendanaan Iklim yang Transparan dan Efektif
- Hubungan Presiden dan Wapres Filipina Retak, Beredar Isu Ancaman Pembunuhan
- Kemlu RI Berharap PM Israel Benjamin Netanyahu Segera Ditangkap
- Operasi Patkor Kastima 2024 Dimulai, Bea Cukai-JKDM Siap Jaga Kondusifitas Selat Malaka
- Hari Martabat dan Kebebasan, Simbol Ketahanan dan Harapan Rakyat Ukraina
- Gaza Menderita, Otoritas Palestina Tolak Rencana Israel Terkait Penyaluran Bantuan