SBY Instruksikan Mendikbud Investigasi Penundaan UN
Minggu, 14 April 2013 – 18:32 WIB

SBY Instruksikan Mendikbud Investigasi Penundaan UN
JAKARTA - Keterlambatan pelaksanaan Ujian Nasional (UN) di 11 Provinsi rupanya sudah diketahui Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Melalui akun twitter resminya, Kepala Pemerintahan dua periode itu menyampaikan bahwa masalah ini sudah ditangani Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), M Nuh.
"Info keterlambatan UN di 11 Propinsi, saya telah instruksikan Mendikbud untuk segera atasi dan investigasi. *SBY*," kata SBY dalam akun resminya, @SBYudhoyono 22 menit yang lalu.
Seperti diketahui, Kemendikbud beralasan penundaan UN karena adanya keterlambatan mencetak soal UN. 11 Provinsi yang ditunda jadwal UN-nya masing-masing, Sulsel, Bali, Kaltim, Kalsel, Sulut, Sulteng, Sultra, NTB, NTT, Gorontalo dan Sulbar.
Selain merespon keterlambatan UN, SBY juga menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh siswa yang akan mengikuti UN, Senin (15/4) besok. Dia dan Ibu Negara Ibu Ani Yudhoyono berdoa agar siswa lulus.
JAKARTA - Keterlambatan pelaksanaan Ujian Nasional (UN) di 11 Provinsi rupanya sudah diketahui Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Melalui akun
BERITA TERKAIT
- Siswa Sulawesi Tenggara Cerdas-Cerdas, Ini Reaksi Mendikdasmen
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang