SBY-JK Tampil Mesra di HUT Bhayangkara ke-63
Rabu, 01 Juli 2009 – 15:21 WIB

SBY-JK Tampil Mesra di HUT Bhayangkara ke-63
JAKARTA - Maraknya pemberitaan seputar persaingan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dengan Wapres Jusuf Kalla (JK) yang akan melaju ke Pilpres 2009, sempat membuat dua kubu ini 'kebakaran jenggot'. Namun, 'hawa panas' di antara SBY-JK tersebut sempat tak terlihat pada saat menghadiri Hari Bhayangkara ke-63, di Markas Besar Kepolisian, Rabu (1/7). Malah, saat jawaban dari salah satu masyarakat yang berbicara dengan SBY mengundang tawa, JK pun ikut merasakan kehangatan suasana saat itu. Tak hanya itu, saat menyaksikan rangkaian acara dalam HUT Bhayangkara ini, SBY dan JK terlihat akrab berbincang, dengan sesekali JK sempat disibukkan dengan telepon genggamnya.
'Kemesraan' tersebut terlihat sejak saat keduanya pertama memasuki tenda utama acara HUT Bhayangkara. Bahkan, hingga saat melakukan telewicara dengan masyarakat pemohon SIM yang berada di Satpas Colombo, Polwiltabes Surabaya, serta Seksi BPKB Polda Metro Jaya, Samsat I Semarang dan Satpas Daan Mogot, keduanya pun tetap 'mesra'.
"Ini saya Bapak Presiden bersama Pak Jusuf Kalla. Apa kabar Surabaya?" kata SBY mengawali telewicara dengan salah satu pemohon SIM, sembari disaksikan juga oleh Kapolri Jendral Polisi Bambang Hendarso Dahuri (BHD), bersama 1.400 orang lainnya di dalam tenda dan 4.600 di luar tenda.
Baca Juga:
JAKARTA - Maraknya pemberitaan seputar persaingan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dengan Wapres Jusuf Kalla (JK) yang akan melaju ke Pilpres
BERITA TERKAIT
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses Yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Perpres Kantor Komunikasi Kepresidenan Digugat ke MA, Ini 4 Pasal yang Dipersoalkan
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin
- KPPI 2025 Siap Digelar, PENEMU Dorong Perempuan Ambil Peran Strategis
- Pemerintah Klaim Tarif Impor Trump dari AS Tak Ganggu Swasembada Nasional