SBY Kecewa pada Menterinya Sudah Diprediksi
Jumat, 02 Desember 2011 – 15:42 WIB
JAKARTA--Wakil Ketua DPR Priyo Budi Santoso mengaku dirinya tidak terlalu kaget atas kekecewaan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) terhadap kinerja kabinetnya yang baru saja direshuffle.
"Itu bukan cerita baru. Dari awal saya sudah prediksi SBY akan mengungkap kekecewaannya secara tegas dan keras atas kinerja kabinetnya yang baru saja tiga bulan di reshufflenya," ujar Priyo Budi Santoso, di press room DPR, Senayan Jakarta, Jumat (2/12).
Baca Juga:
Menurut politisi Partai Golkar itu, usai direshuffle, hingga kini para menteri SBY belum ada tindakan luar biasa atau lompatan yang dapat mendorong penyelesaian berbagai masalah krusial di negeri ini.
"Saya hanya mengingatkan, kali ini yang mengatakan para menteri tidak optimal dalam menjalankan tugas-tugasnya adalah orang yang pegang 'nyawa' para menteri. Kekecewaan itu harus menjadi perhatian serius oleh para menterinya," kata Priyo.
JAKARTA--Wakil Ketua DPR Priyo Budi Santoso mengaku dirinya tidak terlalu kaget atas kekecewaan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) terhadap
BERITA TERKAIT
- MUI Banten Dukung Keberlanjutan PSN di Tanah Jawara, Ini Alasannya
- Kanwil Kemenkumham Riau Bakal Bentuk 100 Desa Sadar Hukum Tahun Ini
- Kabar Gembira untuk Pelamar Formasi Guru PPPK 2024 Tahap 2, Semangat!
- Usulan Resmi, Seluruh Honorer Database BKN jadi PPPK
- Usia Pensiun Pekerja Indonesia Naik Menjadi 59 Tahun, Begini Penjelasan Kemnaker
- 5 Berita Terpopuler: Sisa Honorer Masuh Membeludak, Bakal Dicarikan Formasi PPPK 2024, Tanpa Tunjangan?