SBY Klaim Sepuluh Tahun Konsisten Membangun TNI

jpnn.com - SURABAYA - Untuk kali terakhir, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memberikan amanat upacara dalam peringan HUT TNI. Ya, sejak sepuluh tahun lalu, SBY selalu berpidato di peringatan HUT TNI. Dia pun memberingan beberapa wejangan kepada para prajurit di masa-masa terakhirnya menjadi panglima tertinggi TNI.
"Sejak sepuluh tahun lalu, pemerintah konsisten melakukan pembangunan kekuatan personel TNI dan memodernisasi alutsista," kata SBY saat memberikan amanah upacara dalam peringatan HUT TNI ke 69 di Dermaga Ujung Mako Armatin, Surabaya, Selasa (7/10).
Dia lantas menjabarkan, bahwa di lima tahun pertama pemerintah fokus untuk menutup celah dengan pengadaan alutsista yang lebih baik. Sedangkan lima tahun berikutnya, dirinya berupaya memadukan doktrin kekuatan personel TNI dengan modernisasi alutsista. Kini di masa menjelang kepemimpinannya, pemerintah terus fokus untuk mempercanggih alutsistanya.
"Dalam bulan Oktober ini, masih banyak lagi alutsista canggih yang akan didatangkan. Ini adalah bentuk pertanggung jawaban pemerintah pada rakyat," imbuh SBY. (mas/jpnn)
SURABAYA - Untuk kali terakhir, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memberikan amanat upacara dalam peringan HUT TNI. Ya, sejak sepuluh tahun
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sepeda Motor yang Disita KPK Sudah Tidak Ada di Rumah Ridwan Kamil
- Dorong Kolaborasi Multi-Sektor, AQUA Terapkan Pembayaran Jasa Lingkungan
- Polisi Usut Dugaan Pelecehan Seksual oleh Oknum Dokter di Malang
- Paul Finsen Mayor Matangkan Penganugerahan Rekor MURI Telur Paskah di Sorong
- KPK Datangi Rumah Ridwan Kamil Lagi, Aset Ini Disita
- UI Tidak Undang TNI Hadir ke Acara Mahasiswa di Pusgiwa