SBY Marah Karena Nazaruddin Tak Mau Mundur
Senin, 13 Februari 2012 – 21:13 WIB

SBY Marah Karena Nazaruddin Tak Mau Mundur
JAKARTA - Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengakui bertemu dengan mantan bendahara Demokrat, M Nazaruddin. Menurutnya, pertemuan itu berlangsung di Cikeas dan kapasitasnya sebagai Ketua Dewan Kehormatan. Pernyataan Nazar ini terungkap dalam persidangan di Pengadilan Tipikor, Rabu (30/11). Selain menyebut nama SBY, ia juga mempersoalkan tindak penyidik karena saat diperiksa penyidik hanya menanyakan soal pertemuan 23 Mei, tidak pernah ditanya soal suap yang didakwakan.
Presiden keenam Indonesia ini mengatakan pertemuannya dengan Nazar terjadi dalam sidang etik yang digelar. "Sekretaris Dewan Kehormatan (DK) Amir Syamsuddin memanggil yang bersangkutan (M Nazaruddin) yang diduga kuat terlibat pelanggaran hukum," kata SBY kepada wartawan di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (13/2).
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Nazaruddin, terdakwa korupsi Wisma Atlet Jakabaring menyebut ia menghadap SBY ke Cikeas sebelum ke Singapura. Pertemuan itu terjadi 23 Mei 2011.
Baca Juga:
JAKARTA - Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengakui bertemu dengan mantan bendahara Demokrat, M Nazaruddin. Menurutnya,
BERITA TERKAIT
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi