SBY-Mega Perlu 'Baikan'
Sabtu, 31 Januari 2009 – 18:46 WIB
JAKARTA - Pengamat politik dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) Prof Syamsuddin Haris menilai, saling kritik antara Megawati Soekarnoputi dengan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono masih dalam kategori yang wajar. Materi kritik yang disampaikan kedua capres itu tidak tergolong memojokkan pribadi-pribadi. Istilah bermain yoyo yang dikatakan Mega juga tidak ditujukan ke SBY secara personal, tapi ke seluruh jajaran pemerintahan saat ini. Untuk menghindari kesan bahwa SBY-Mega konfliknya bersifat pribadi, Syamsuddin berharap keduanya memperbaiki hubungan personal. "Perlu ditunjukkan ke publik adanya hubungan yang lebih mesra secara personal," sarannya.
"Tanggapan SBY bahwa sebelum mengkritik harus bercermin dulu, juga tidak menyebut nama Megawati. Saya kira itu ditujukan ke PDIP sebagai sebuah institusi. Ini bagus karena kritik tidak bersifat personal," ungkap Syamsuddin Haris di sebuah diskusi di Jakarta, Sabtu (31/1).
Yang berbahaya, lanjutnya, kalau saling kritik bersifat personal. Pengalaman sejarah memberikan pelajaran menarik, dimana dulu Masyumi dengan PNI selalu berkonflik. "Tapi ketika usai sidang di parlemen para tokoh Masyumi dan PNI makan bersama, mereka bercengkerama," ujarnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Pengamat politik dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) Prof Syamsuddin Haris menilai, saling kritik antara Megawati Soekarnoputi
BERITA TERKAIT
- KAI Properti Dukung Pelestarian Lingkungan Melalui Aksi Tanam Pohon
- Mbak Rerie: Pembangunan Kebudayaan Bukan Langkah yang Mudah, Butuh Dukungan Semua Pihak
- Saleh Ingatkan Pemerintah Waspada soal Defisit BPJS Kesehatan
- Gegara Dilarang Pakai Narkoba, RR Tega Aniaya Istri Hingga Tewas
- Mengisi Kuliah Umum di Politeknik PU, AHY Bicara Program Makan Bergizi Gratis
- Tidak Elok KPK Mencari Kesalahan, Apalagi Merangkai Cerita Demi Menarget Orang