SBY Menderita Kanker Prostat, Sekjen PDIP: Kami Mendoakan Beliau Lekas Sembuh

jpnn.com, JAKARTA - Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mendoakan Presiden Keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) agar lekas sembuh dari penyakit kanker prostat.
"Kami mendoakan beliau mendapat rahmat kesembuhan, diteguhkan semangatnya, dan mendapatkan perawatan terbaik," kata Hasto dalam siaran pers, Selasa (2/11).
Anak buah Megawati Soekarnoputri di PDI Perjuangan itu mengaku baru mendengar kabar mengenai kondisi kesehatan mantan ketua umum Partai Demokrat tersebut.
Hasto menyampaikan PDIP sangat mengedepankan wajah kemanusiaan dalam berpolitik.
Menurutnya, Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri pernah menunjukkan hal serupa terhadap Presiden Kedua RI Soeharto.
Dia mengatakan ketika Pak Harto sakit, Bu Mega pun memberikan perhatian.
"Ibu Megawati Soekarnoputri dengan kehalusan rasa kemanusiaan beliau, mendorong pemerintah agar melalui dokter kepresidenan memberikan perawatan terbaik, maka kami pun juga merekomendasikan hal yang sama," ungkap Hasto.
Dia menjelaskan perlakuan sama yang dimaksud ialah agar Presiden Jokowi memberikan perhatian terbaik. Termasuk memberikan dokter Istana Kepresidenan yang dikenal ahli, yang dapat membantu Pak SBY untuk sembuh.
Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mendoakan Presiden Keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) agar lekas sembuh dari penyakit kanker prostat.
- Absen Saat Sidang Praperadilan Hasto, KPK Dianggap Sedang Berniat Buruk
- KPK Absen Sidang Praperadilan, Pengacara Hasto: Semoga Ini Bukan Akal-akalan
- Perintah Bu Mega, Kepala Daerah dari PDIP yang Belum Retret Ikut Gelombang Kedua
- Ima Mahdiah Sebut Proyek 100 Persen Air Bersih Jadi Quick Wins Pramono-Rano
- Medistra Hospital Resmikan Oncology Center, Terobosan Baru Dalam Pelayanan Kanker di Indonesia
- Upaya Peruri Mengedukasi Masyarakat Tentang Pencegahan Kanker