SBY Mengeluh Karena Menteri Tak Responsif

Tahu Ambruk Jembatan Kukar dari SMS - Media

SBY Mengeluh Karena Menteri Tak Responsif
SBY Mengeluh Karena Menteri Tak Responsif
SBY beranggapan, komunikasi semacam itu penting. "Sehingga tidak terlalu banyak distorsi atau bias atau kesalahpengertian rakyat terhadap pemerintah," katanya.

Dalam kesempatan sidang kabinet itu, SBY juga meminta melaporkan mengenai capaian kinerja selama tahun 2011. Rujukannya adalah Rencana Kerja Pemerintah (RKP), Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2011, serta instruksi-instruksi presiden. Dia meminta laporan secara ringkas namun mencakup apa yang telah dicapai, apa yang belum dicapai berikut alasan, dan solusinya. "Sekitar 20 - 30 halaman saja," kata SBY.

Pertengahan Januari 2012, laporan tersebut sudah diterima dengan tembusan wapres dan kepala UKP4 (unit kerja presiden bidang pengawasan dan pengendalian pembangunan). "Kepala UKP4 (Kuntoro Mangkusubroto) saya minta lakukan verifikasi agar itu menjadi bagian dari evaluasi kinerja," ujarnya.

Terpisah, keluhan SBY terkait belum responsifnya kinerja menteri-menteri KBI II pasca reshuffle, tak mengagetkan Wakil Ketua DPR Priyo Budi Santoso. Hal itu mengingat, hasil akhir reshuffle yang juga dinilainya tidak istimewa.   "Tapi yang tidak saya perkirakan, teguran bisa datang sepagi ini," ujar Priyo Budi, di Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta, kemarin. Lebih lanjut, dia mengingatkan, agar para menteri harus bisa menangkap kekecewaan itu sebagai warning.

JAKARTA - Untuk kesekian kalinya, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono kembali mengungkapkan keluhannya. Kali ini, jajaran menteri Kabinet Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News