SBY Minta Kontrak Karya Diaudit
Rabu, 01 Juni 2011 – 21:56 WIB

SBY Minta Kontrak Karya Diaudit
Menanggapi apa yang disampaikan SBY, Menteri Keuangan Agus Martowardojo mengakui, memang banyak kontrak-kontrak karya berjangka waktu panjang, yang dinilai perlu evaluasi bahkan renegosiasi kontrak ulang agar tidak merugikan negara.
‘’Ini yang mau direview dan nanti tentu akan dikaji. Tapi yang perlu digarisbawahi dari arahan Presiden, kita tetap menghormati kontrak. Tapi kalau seandainya ada yang menyolot, tentu harus kita bicarakan dengan para mitra kerja kita,’’ tegas Agus.
Secara umum, kontrak kerja yang dinilai Agus ‘menyolot’ sebagian besar ada di sektor sumber daya alam. Mulai dari kontrak karya bidang perminyakan, gas, pertambangan, mineral, batu bara dan lainnya. Namun Agus menolak untuk menyebutkan nama perusahaan yang memiliki kontrak karya tersebut.
‘’Kita tidak bisa menyebutkan nama, tapi memang lebih banyak ke sumber daya alam. Ada banyak sekali kontrak-kontrak karya itu yang harus direview ulang,’’ tambah Agus lagi.
JAKARTA—Presiden Susilo Bambang Yudhoyono telah meminta jajarannya segera melakukan evaluasi terhadap seluruh Kontrak Karya (KK) yang ada di
BERITA TERKAIT
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI
- Bawaslu Sebut PSU Pilkada Serang Berjalan Lancar Meski Ada OTT Pelaku Politik Uang
- Bawaslu RI Turun Langsung Awasi PSU Pilkada Serang, Ada Temuan Pelanggaran
- Sejumlah PAC PDIP Datangi Megawati Setelah PN Jakpus Menangkan Gugatan Tia Rahmania
- Kongres PDIP Bakal Diisi Acara Pengukuhan Megawati Sebagai Ketua Umum
- Mbak Puan Sentil Israel soal Serangan di Palestina