SBY Minta KPK Perjelas Status Anas

SBY Minta KPK Perjelas Status Anas
Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono bersama Ketua Umum DPP Demokrat, Anas Urbaningrum. Foto: Dok/JPNN
Sementara itu, terkait penyelesaian kasus korupsi yang melibatkan beberapa petinggi Demokrat, SBY menegaskan dirinya memberikan kepercayaan sepenuhnya pada KPK untuk menjalankan proses hukum yang berlaku.

SBY pun mengaku memahami, ada sejumlah kader Demokrat yang mempertanyakan langkah KPK yang seolah-olah memperlambat penanganan kasus dugaan korupsi yang melibatkan sejumlah kader Demokrat selama hampir dua tahun belakangan ini.

Seperti yang diungkap Jero Wacik, bahwa nama Anas Urbaningrum, terus menerus dikaitkan dengan kasus dugaan korupsi tetapi belum ada penjelasan sesungguhnya dari KPK terkait keterlibatan Ketua Umum Partai Demokrat itu.

“Banyak pandangan-pandangan seperti itu, banyaknya sangkaan, atau tuduhan yang akhirnya memang menimbulkan kemerosotan yang luar biasa terhadap elektabilitas Demokrat karena media, khususnya media tertentu, memberitakannya secara terus menerus. Saya sendiri, sebagai orang yang barangkali lebih matang di dunia politik, menilai, kemerosotan Partai Demokrat itu bisa dijelaskan, explainable!, “katanya.

JAKARTA - Meski tengah berada di Nigeria untuk tugas kenegaraan, Presiden RI sekaligus Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News