SBY Minta Seluruh Gubernur di Sumatera dan Kalimantan Siaga
Rabu, 26 Juni 2013 – 21:02 WIB

SBY Minta Seluruh Gubernur di Sumatera dan Kalimantan Siaga
JAKARTA--Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono kembali mengingatkan kepala daerah di wilayah Sumatera dan Kalimantan untuk waspada pada kebakaran lahan dan hutan di wilayah masing-masing.
Ia berharap kejadian bencana asap di Riau tidak terulang di wilayah lainnya.
"Saya berikan peringatan kepada seluruh rakyat Indonesia, utamanya para gubernur, bupati, walikota di Sumatera Utara, Jambi, Riau, Sumsel, Kalbar, Kalteng, dan Kaltim untuk bersiaga. Berjaga-jaga melakukan langkah untuk bisa mencegah dan mengurangi kasus kebakaran ladang dan asap ini," ujar Presiden di Jakarta, Rabu, (26/6).
Menurut Presiden, kewaspadaan ditingkatkan terutama pada bulan Juli dan Agustus. Saat itu, tuturnya, puncak musim kering. Ia juga meminta masyarakat di wilayah-wilayah itu untuk memantau kinerja pemerintah daerah, agar dapat menjaga lingkungan dengan baik.
JAKARTA--Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono kembali mengingatkan kepala daerah di wilayah Sumatera dan Kalimantan untuk waspada pada kebakaran
BERITA TERKAIT
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah
- Tugas Kantor Komunikasi Presiden Dianggap Tumpang Tindih, Begini Reaksi Mensegneg
- Kader Gerindra di Banggai Minta Polisi Menindak Pelaku Persekusi
- Paus Fransiskus Meninggal, Prabowo: Dunia Kehilangan Sosok Panutan dalam Kemanusiaan
- Mbak Ita bersama Suami Didakwa Terima Suap Rp 9,29 Miliar dari Proyek & Insentif ASN
- Dittipidsiber Bareskrim Turun Tangan Usut Gangguan Sistem Bank DKI