SBY Minta Vonis Ringan Angie Dihormati
Jumat, 11 Januari 2013 – 13:32 WIB

SBY Minta Vonis Ringan Angie Dihormati
JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ternyata mengikuti perkembangan putusan sidang mantan Wakil Sekretaris Jenderal DPP Partai Demokrat, Angelina Sondakh. Meski banyak kalangan menilai vonis hakim ringan, Presiden SBY mengajak semua pihak tetap menghormati keputusan hukum terhadap mantan Putri Indonesia tersebut.
"Tentu Presiden mengikuti, namun ini kan sepenuhnya ranah hukum jadi beliau tentu menghormati apa yang telah menjadi putusan hukum," kata Juru Bicara Kepresidenan, Julian Aldrin Pasha pada wartawan di Kantor Presiden, Jumat (11/1).
"Beliau (Presiden) menyerahkan sepenuhnya pada penegak hukum. Proses pembuktian dan vonis sudah dilakukan. Jadi harus dihormati dan dilaksanakan," tambah Julian.
Sebagaimana diketahui, setelah melalui sidang yang cukup panjang,majelis hakim Tipikor menjatuhi hukuman 4,6 tahun penjara dan denda Rp 250 juta subsider 6 bulan kepada Angelina Sondakh. Vonis terhadap mantan anggota Banggar DPR RI ini dinilai ringan dibandingkan tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU) yakni 12 tahun penjara dan denda Rp 500 juta.
JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ternyata mengikuti perkembangan putusan sidang mantan Wakil Sekretaris Jenderal DPP Partai Demokrat,
BERITA TERKAIT
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- 165 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek saat Libur Panjang 2025
- ISNU Gelar Fun Walk dan Menanam Satu Juta Pohon untuk Masa Depan Bumi