SBY Pantau Ibadah Haji dari Ambon
Kamis, 26 November 2009 – 00:54 WIB
JAKARTA – Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menerima telepon dari Menteri Agama Suryadharma Ali yang sedang berada di tanah suci. Menag menginformasikan bahwa jemaah haji asal Indonesia di tanah suci dalam kondisi baik-baik saja.
Hal itu disampaikan Juru Bicara Presiden, Julian Aldrian Pasha kepada wartawan, Rabu (25/11). “Presiden menerima laporan dari Menteri Agama yang sedang di Mekah. Katanya, pelaksanaan ibadah haji berlancar lancar, baik-baik saja,” kata Julian.
Baca Juga:
Adanya hujan deras dan angin kencang diimbau kepada jemaah agar lebih menjaga kesehatannya. “Memang ada sedikit kendala, tapi masih bisa diatasi. Mudah-mudahan tidak akan terjadi lagi dalam penyelenggaraan haji mendatang,” kata dia seperti dilansir tim kepresidenan.
Saat Menag Suryadharma menelepon, Presiden SBY sedang meninjau perairan Teluk Ambon, setelah Presiden meresmikan proyek pembangunan di provinsi Maluku, sekaligus menyerahkan bantuan dana bergulir koperasi dan UMKM. “Presiden juga menyerahkan bantuan program pengembangan tempat praktik keterampilan usaha (TPKU) pada lembaga pendidikan di pedesaan di pelabuhan perikanan nusantara (PPN),” paparnya.(gus/JPNN)
JAKARTA – Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menerima telepon dari Menteri Agama Suryadharma Ali yang sedang berada di tanah suci. Menag
Redaktur & Reporter : Antoni
BERITA TERKAIT
- Gelar Jumat Berkah, Raffi Ahmad & Rudy Salim Berbagi ke Anak-Anak Yatim
- Pak Kaban Tegaskan soal Syarat Honorer jadi PPPK Paruh Waktu
- Jumlah Honorer Lulus PPPK 2024 Tahap 1, Bandingkan Masa Kerja Mereka
- Tante Suami Nikita Willy Tak Menyerah, Klaim Punya Bukti Baru
- Diagendakan Bakal Diperiksa Besok, Hasto Hari Ini Berjoget Los Dol Diiringi KPK
- Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni Diberi Banyak Apresiasi Saat Evaluasi Kinerja di Kemendagri