SBY Pastikan Ada Sanksi Jika TNI tidak Netral
jpnn.com - JAKARTA -- Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) belum memberi pandangan atas dugaan keterlibatan Babinsa jelang Pilpres mendatang. Meski demikian, Mensesneg Sudi Silalahi menyatakan Presiden tetap mengimbau agar jajaran TNI bersikap netral.
"Kalau Pak SBY kita sudah berulang kali menekankan agar TNI netral. Kalau ada yang tidak netral ya diberikan sanksi," ujar Sudi di kompleks Istana Negara, Jakarta, Senin, (9/6).
Sudi tidak menjelaskan secara rinci sanksi yang dimaksud. Ia dalam hal ini juga enggan mengomentari dugaan keterlibatan Babinsa karena sebelumnya sudah ada klarifikasi langsung dari jajaran TNI dan Bawaslu.
"Seperti yang kita dengar, ada statement Bawaslu, tidak ada instruksi dari TNI. Saya enggak usah bicara lagi, tidak elok karena sudah disampaikan pihak terkait," tandas Sudi. (flo/jpnn)
JAKARTA -- Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) belum memberi pandangan atas dugaan keterlibatan Babinsa jelang Pilpres mendatang. Meski demikian,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- KPK Incar Pejabat BPK yang Terlibat di Kasus Korupsi Kemenhub
- PPPK Minta Regulasi Mutasi, Relokasi, dan TPP Rp 2 Juta, Berlebihankah?
- Santri Diajak Proaktif Melawan Judi Online Lewat Kampanye di Digital
- Gagal di Kasus Timah, Kejagung Jangan Cari Pengalihan Isu dengan Menumbalkan Polri
- DPP KNPI: Pemuda Mitra Strategis Pemerintah untuk Mewujudkan Swasembada Energi dan Pemanfaatan EBT
- Mensos Temukan 1 Keluarga Penyandang Disabilitas di Surabaya Tak Terima PKH