SBY Percepat Pulang dari Vietnam
Rabu, 27 Oktober 2010 – 10:29 WIB
HANOI - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memutuskan pulang lebih cepat dari jadwal kunjungan kerjanya ke Vietnam. Semula jadwal pulang SBY, hari Kamis, namun SBY mempercepatnya menjadi Rabu (27/10) siang. SBY akan langsung terbang menuju Padang, Sumatera Barat.
"Presiden sudah meminta Menko Perekonomian Hatta Rajasa, beserta sejumlah menteri terkait untuk mewakili Presiden mengikuti KTT ASEAN, Presiden memilih pulang lebih dulu ke tanah air, karena kita ditimpa musibah bencana alam di Mentawai dan Gunung Merapi," kata Mensesneg Sudi Silalahi, Rabu (27/10) pagi.
Baca Juga:
SBY dan ibu negara Ani Yudhoyono akan terbang dari Hanoi menuju Padang, Sumbar, kemudian menuju Mentawai. Rencananya, SBY akan menginap satu malam di Sumbar.
Untuk koordinasi di lapangan, SBY sudah meminta Wakil Presiden Boediono dan Menko Kesra Agung Laksono memantau dan melakukan tanggap darurat pasca bencana Tsunami Mentawai dan Gunung Merapi meletus di Sleman, Yogyakarta.(gus/jpnn)
HANOI - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memutuskan pulang lebih cepat dari jadwal kunjungan kerjanya ke Vietnam. Semula jadwal pulang SBY,
BERITA TERKAIT
- Kapolres Inhu & Tim Pamatwil Polda Riau Cek Kesiapan TPS Khusus
- TNI-Polri Bersinergi Jaga Situasi Kondusif & Mewujudkan Pilkada Damai di Sumsel
- Propam Razia Ponsel Anggota, Siapa yang Punya Aplikasi Judi Online?
- Polda Jawa Barat Gagalkan Peredaran 1 Juta Butir Obat Keras Ilegal
- PPPK 2024 Tahap II: Kaltim Siapkan 9.195 Formasi, Ada Syarat Umum & Khusus Bagi Pelamar
- Ratusan Polisi Bersiaga Amankan Wisuda di Kampus Unpar Bandung Pascateror Bom