SBY Perintahkan Usut Tuntas Tragedi Sumut
Rabu, 04 Februari 2009 – 19:02 WIB

SBY Perintahkan Usut Tuntas Tragedi Sumut
JAKARTA – Tewasnya Ketua DPRD Sumut Abdul Aziz Angkat pada insiden aksi unjuk rasa di Gedung DPRD setempat kemarin, mendapat perhatian serius dari berbagai kalangan. Tak terkecuali dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
Bahkan, orang nomor satu di negeri ini langsung mengambil sikap begitu mendengar ada berita terkait tewasnya Ketua DPRD Sumut itu. Alhasil, Presiden SBY langsung memanggil Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Mardiyanto dan Kapolri Jenderal Bambang Hendarso Danuri. Mardiyanto dan Bambang Hendarso Danuri dipanggil secara mendadak Presiden SBY, tak lain guna mengusut tuntas kasus tersebut.
Baca Juga:
''Pak presiden memang telah memanggil Pak Mendagri dan Kapolri untuk mengusut kasus yang menewaskan Ketua DPRD Sumut,'' kata juru bicara (Jubir) Kepresidenan Andi Malaranggeng, di Kantor Presiden, Jakarta Pusat, Rabu (04/02).
Menurut Andi, jika ada pelangaran hukum dalam kasus tersebut, Presiden SBY meminta Mendagri dan Kapolri untuk menindak tegas.
JAKARTA – Tewasnya Ketua DPRD Sumut Abdul Aziz Angkat pada insiden aksi unjuk rasa di Gedung DPRD setempat kemarin, mendapat perhatian serius
BERITA TERKAIT
- Cak Imin Gelar Halalbihalal, Ma'ruf Amin & Sejumlah Menteri Hadir
- Pastikan Dana Haji Aman, Kepala BPKH: Kami Utamakan Transparansi dan Prinsip Syariah
- Siswa Sulawesi Tenggara Cerdas-Cerdas, Ini Reaksi Mendikdasmen
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai