SBY Sebut Bomber Gereja Terkait Bom Cirebon
Minggu, 25 September 2011 – 19:19 WIB
JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengutuk keras pelaku terorisme di belakang aksi bom bunuh diri yang terjadi di Gereja Bethel Injil Sepenuh, Solo, Minggu (25/9). Dari hasil investigasi awal yang dilaporkan ke Presiden, diketahui bahwa pelaku bom bunuh diri kali ini berkaitan dengan kejadian beberapa bulan lalu dengan aksi serupa di Mesjid Mapolres Cirebon. SBY pun meminta agar setiap pelaku kejahatan terorisme ditindak tegas sesuai hukum yang berlaku tanpa melihat latar belakangnya. "Aparat keamanan tidak perlu ragu, tidak perlu takut. Karena kejahatan tidak terkait dengan agama, etnis, dan lainnya. Kejahatan adalah kejahatan,’’ tegas SBY.
"Investigasi sementara yang dilakukan, pelaku bom bunuh diri adalah anggota dari jaringan teroris Cirebon," kata SBY saat menggelar jumpa pers di Kantor Presiden usai memimpin Rapat terbatas dengan jajaran Menkopolhukam.
SBY pun memerintahkan investigasi lanjutan untuk membongkar habis jaringan pelaku bom bunuh diri di dua tempat berbeda tersebut. Termasuk pula menelusuri asal dana untuk mendanai kegiatan teror, pemimpin gerakan, dan pola aksinya.
Baca Juga:
JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengutuk keras pelaku terorisme di belakang aksi bom bunuh diri yang terjadi di Gereja Bethel Injil Sepenuh,
BERITA TERKAIT
- Kasus Pelecehan Seksual Sesama Jenis di Mataram, Polda NTB Minta Dukungan Puslabfor
- KPK Sita Aset Rp8,1 Miliar Kasus Dana Hibah Jatim Milik Legislator Gerindra Ini
- Kemensos dan Kementerian PPPA Bentuk Tim untuk Melindungi Perempuan dan Anak
- Sidang Perdana Sengketa Pilkada Madina, Hakim Konstitusi Soroti Permohonan Soal Ini
- Penjaring Ikan yang Hilang di Situbondo Sudah Ditemukan, Begini Kondisinya
- Soal Makan Bergizi Gratis Belum Berjalan dengan Baik, Zulhas Beri Alasan Begini