SBY Siap Ladeni Ancaman Anas
Rabu, 27 Februari 2013 – 17:49 WIB
JAKARTA - Sekelompok kader muda Partai Demokrat mengapresiasi mundurnya Anas Urbaningrum dari kursi ketua umum Partai Demokrat. Namun, pidato pengunduran diri Anas dinilai merusak langkah ksatria tersebut.
Kecaman terhadap pidato Anas disampaikan oleh sejumlah kader Partai Demokrat dalam jumpa pers di Warung Daun, Cikini, Jakarta Pusat, Rabu (27/2).
Diantaranya Kepala Biro Perimbangan Keuangan Daerah & Pusat DPP Partai Demokrat, Muhammad Husni Thamrin, Ketua Pusat Pengembangan Strategi & Kebijakan DPP Partai Demokrat, Ulil Abshar Abdalla, dan Sekretaris Departemen Pemajuan & Perlindungan HAM DPP Partai Demokrat, Rachlan Nasidik.
"Anas mundur dengan rencana untuk menuliskan halaman-halaman politik yang bernada ancaman terhadap simbol marwah partai yaitu Susilo Bambang Yudhoyono," ujar Thamrin.
JAKARTA - Sekelompok kader muda Partai Demokrat mengapresiasi mundurnya Anas Urbaningrum dari kursi ketua umum Partai Demokrat. Namun, pidato pengunduran
BERITA TERKAIT
- Respons Jokowi terkait Keinginan Tim Transisi Pramono Anung
- Spanduk Dukungan Afriansyah Noor Jadi Ketum PBB Bertebaran di Muktamar VI
- Wah, Ada Anwar Usman di Sidang Sengketa Pilkada 2024
- Partai Garda Punya Logo Baru, Ahmad Ridha Sabana Ungkap Maknanya
- Afriansyah Noor Tegaskan Siap Maju jadi Caketum PBB, Singgung Nama Yusril
- Menjelang Muktamar PBB, Bang Ferry Diunggulkan Jadi Ketua Umum