SBY Siapkan Pidato Politik Sebelum Reshuffle
Kamis, 29 September 2011 – 00:29 WIB

SBY Siapkan Pidato Politik Sebelum Reshuffle
JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono direncanakan akan memberikan pidato politik sebelum tanggal 20 Oktober 2011 mendatang. Pidato ini sekaligus sinyal resmi tentang segera dilakukannya reshuffle kabinet. Pidato ini juga menjadi wadah SBY untuk memberikan penjelasan kepada rakyat Indonesia tentang kinerja pemerintahannya selama dua tahun terakhir. Dari laporan Wantimpres kata Ryaas, ada beberapa hal yang menjadi perhatian Presiden SBY khususnya di bidang ekonomi. Masih banyaknya kesenjangan pembangunan antara wilayah Timur dan Barat Indonesia, menjadi salah satu keprihatinan Presiden SBY.
‘’Beliau akan menyampaikan policy speech dalam waktu dekat kepada rakyat. Sebelum tanggal 20,’’ kata anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Ryaas Rasyid usai pertemuan dengan Presiden SBY di Kantor Presiden, Rabu (28/9).
Dalam pertemuan tertutup tersebut, Ryass mengatakan bahwa Wantimpres tidak memberikan masukan perihal reshuffle kabinet. Wantimpres hanya memberikan masukan mengenai situasi terkini yang berkembang di masyarakat yang secara tidak langsung berhubungan dengan kinerja kabinet.
Baca Juga:
JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono direncanakan akan memberikan pidato politik sebelum tanggal 20 Oktober 2011 mendatang. Pidato ini sekaligus
BERITA TERKAIT
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- 165 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek saat Libur Panjang 2025