SBY-Syarif Diyakini Bisa Bikin Demokrat jadi Dream Team
Senin, 01 April 2013 – 10:23 WIB

SBY-Syarif Diyakini Bisa Bikin Demokrat jadi Dream Team
JAKARTA - Politisi Demokrat Teuku Riefky Harsya, tak dapat menyembunyikan rasa syukurnya atas terpilihnya Susilo Bambang Yudhoyono sebagai Ketua Umum PD, dan Syarif Hasan yang ditunjuk SBY sebagai Ketua Harian.
Wakil Ketua Komisi VII DPR dari F-PD ini yakin, duet SBY-Syarif akan memberikan solusi yang terbaik bagi partai pemenang pemilihan umum 2014 itu.
"Terpilihnya Pak SBY sebagai Ketum PD dan penempatan Pak Syarif insyaallah sebagai solusi terbaik untuk saat ini," kata Riefky, dalam pesan elektroniknya kepada wartawan, Senin (1/4).
Riefky yakin, konsolidasi partai dipastikan segera tuntas dan kinerja menjalankan amanah publik akan terus diperbaiki. "Di bawah kepemimpinan Pak SBY, Partai Demokrat pasti tampil beda," ujar Riefky lagi.
Ia mengatakan, seluruh kader partai berlambang bintang mercy itu patut berbangga dengan terpilihnya SBY sebagai Ketua Umum PD. Sebab, Riefky menerangkan, SBY merupakan ikon partai yang bersih, bekerja keras melayani rakyat. Dia mengatakan, kepercayaan diri para kader semakin bertambah karena PD dipimpin oleh SBY yang juga Presiden RI itu.
JAKARTA - Politisi Demokrat Teuku Riefky Harsya, tak dapat menyembunyikan rasa syukurnya atas terpilihnya Susilo Bambang Yudhoyono sebagai Ketua
BERITA TERKAIT
- Wamenag Bakal Tindaklanjuti Pengaduan Soal Pemindahan PIN Haji Khusus
- Luncurkan Matapedia, JEC Hadirkan Ensiklopedia Digital Kesehatan Mata Pertama di Indonesia
- Gus Imin Berhalalbihalal dengan Kiai Azaim dan Nyai Ju di Sukorejo
- Honorer TMS Seleksi Administrasi PPPK Bakal Diberhentikan? Kepala BKN Beri Penjelasan
- Ganjar Pranowo Tanggapi Usulan Solo Jadi Daerah Istimewa
- Diskusi 70 Tahun KAA, BPIP: Dasasila Bandung jadi Warisan Indonesia di Politik Dunia