SBY Terjebak Macet
Senin, 08 Agustus 2011 – 20:29 WIB
JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono bersama Ibu Negara Ani Yudhoyono menghadiri acara buka puasa bersama dengan prajurit di markas besar TNI, Cilangkap, Senin (8/8). Ikut serta Wakil Presiden Boediono dan jajaran Menteri KIB II.
Namun, perjalanan Presiden SBY berserta iring-iringan yang diikuti lebih dari 40 mobil tidak berlangsung mulus. Rombongan SBY sempat terjebak macet dan menimbulkan kemacetan panjang.
Sejak keluar dari pintu Istana Negara sekitar pukul 16.30 wib, iring-iringan kepresidenan mulai terhadang macet di Bundaran HI dan sepanjang jalan Sudirman. Meski sudah dibantu mobil patroli dan pengawalan kepresiden dan aparat kepolisian, iring-iringan yang keluar bersamaan dengan jadwal pulang kantor dan menjelang buka puasa, tak ayal menimbulkan kemacetan panjang. Kendaraan terlihat menumpuk di sekitaran bundaran Semanggi dan Pancoran.
Bahkan karena kemacetan pula, iring-iringan Wakil Presiden sempat terpencar. Rombongan tiba di Mabes TNI setelah perjalanan sekitar 39 menit. Di aula, ratusan prajurit TNI terlihat telah duduk rapi menunggu kedatangan Presiden dan Wakil Presiden.
JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono bersama Ibu Negara Ani Yudhoyono menghadiri acara buka puasa bersama dengan prajurit di markas besar
BERITA TERKAIT
- Nilai IKIP Kaltim Meningkat, Masuk Tiga Besar Nasional
- Yorrys Raweyai: DPD Akan Mengawal Proses Pembangunan PIK 2 Tangerang
- BPMK Lanny Jaya Diduga Potong Dana Rp 100 juta dari 354 Kampung
- Kipin Meraih Penghargaan Utama di Temasek Foundation Education Challenge
- Sri Mulyani: Setiap Guru adalah Pahlawan yang Berkontribusi Besar bagi Kemajuan Indonesia
- Kerugian Negara Hanya Bisa Diperiksa BPK, Ahli: Menjerat Swasta di Kasus PT Timah Terlalu Dipaksakan