SBY Ultimatum Menteri Barunya
Jumat, 23 Oktober 2009 – 13:18 WIB

SBY Ultimatum Menteri Barunya
JAKARTA– Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memimpin sidang perdana Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) II. Dalam rapat itu, SBY didampingi Wapres Boediono. Sebelum semua menteri melaksanakan tugas di departemen masing-masing, SBY mengingatkan tentang sejumlah aturan menajemen pemerintah, hingga teknis persidangan. Karena ada program 100 hari kerja, SBY mengingatkan para menteri untuk tidak terlena. Maksudnya lebih memprioritaskan pelaksanaan agenda 100 hari, setelah itu barulah program setahun dan program 5 tahunan. Semuanya harus berjalan dengan optimal.
“Mulai hari ini, menteri harus tahu aturan-aturan pemerintahan. Semua tugas harus dijalankan sesuai dengan pedoman perundang-undangan, secara tertib, termasuk tertib administrasi dan tertib dalam mematuhi aturan,” ujar SBY mengultimatum para menteri barunya dalam sidang kabinet paripurna pertama, di Gedung Sekretariat Negara Jakarta, Jumat (23/10).
Presiden itu meminta para menteri fokus pada pekerjaan. “Para menteri harus kerjasama. Diharapkan adalah kerjasama yang solid antara departemen, terutama yang satu bidang koordinasi. Disiplin juga harus diterapkan agar tujuan yang ingin dicapai dapat berhasil,” tukasnya.
Baca Juga:
JAKARTA– Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memimpin sidang perdana Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) II. Dalam rapat itu, SBY didampingi
BERITA TERKAIT
- Dinkes Jabar Sebut Program Cek Kesehatan Gratis Sepi Peminat
- Transaksi Dana Dugaan Korupsi 2024 Capai Rp 984 T, Sahroni: Lacak dan Sita!
- Pakar Nilai Penegak Hukum Korup Harus Dihukum Berat
- KPK Periksa Satori Terkait Dugaan Korupsi Dana CSR Bank Indonesia
- 4 Napi Dugem di Rutan Pekanbaru Dipindah ke Nusakambangan, 16 Sipir Diperiksa
- Menteri UMKM Maman Abdurrahman Jadi Calon Tunggal Ketum IKA Trisakti