SBY Yakin Jokowi akan Tingkatkan Hubungan RI-Timor Leste
jpnn.com - DILI - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan rombongannya mengadakan kunjungan kenegaraan ke Dili, Timor Leste. Dalam kunjungannya ini presiden menyampaikan terima kasih atas sambutan dan keramahan rakyat Timor Leste padanya. Presiden optimistis, ke depan hubungan kenegaraan antara Indonesia dan Timor Leste akan makin berkembang baik.
“Saya yakin, kerjasama di bidang pembangunan dan ekonomi kedua negara akan terus meningkat,” kata Presiden SBY dalam sambutannya saat jamuan kenegaraan santap siang yang diberikan oleh Presiden Timor Leste, Taur Matan Ruak, di Istana Nicolau Lobato, Dili, Timor Leste, Selasa (26/8).
Presiden SBY yang didampingi Ibu Negara Ani Yudhoyono mengatakan, pemerintah Indonesia telah secara rutin mengalokasikan beasiswa bagi putra-putri Timor Leste. Karena itu, SBY menyampaikan apresiasinya atas kesediaan 7.000 mahasiswa Timor Leste yang melanjutkan pendidikannya di Indonesia.
Dalam kesempatan itu, Presiden SBY juga menyampaikan bahwa Indonesia telah melaksanakan Pemilu Presiden (Pilpres) pada 9 Juli 2014, yang berjalan damai dan demokratis. SBY yakin pengganti dirinya yang memenangkan pilpres, yaitu Joko Widodo (Jokowi) dan Jusuf Kalla (JK) akan terus meningkatkan hubungan Indonesia dengan Timor Leste.
Presiden menyebutkan, bahwa Indonesia dan Timor Leste telah menjalin persahabatan sebagai partner dan mitra. Ia menyambut baik ajakan Tuar Matan Ruak, agar kedua negara berpartisipasi dalam menjaga perdamaian di kawasan. “Kami benar-benar sangat berharap, rakyat Timor Leste dan Indonesia dapat terus damai dan bersahabat,” sambung SBY.
Kunjungan kenegaraan Presiden SBY kepada Presiden Taur Matan Ruak berakhir Selasa (26/8) siang ini. Selanjutnya, Presiden SBY akan bertemu dengan Perdana Menteri Timor Leste Kay Rala Xanana Gusmao, di Governor Palacios, pada Selasa sore.
Pada kunjungan ini SBY didampingi oleh Menko Polhukam Djoko Suyanto, Menteri Luar Negeri Marty Natalegawa, Menteri Pertahanan Purnomo Yusgiantoro, Menteri Koordinator Perekonomian Chairul Tanjung, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan M Nuh, dan Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto. (flo/jpnn)
DILI - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan rombongannya mengadakan kunjungan kenegaraan ke Dili, Timor Leste. Dalam kunjungannya ini presiden
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Tenaga Non-ASN Lolos Seleksi PPPK Kota Semarang Tak Seusai Kualifikasi, Waduh!
- Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Ajukan Praperadilan ke PN Jaksel, KPK: Kami Menghormati
- PERADI-SAI Serukan Salam Damai dan Persatuan ke Seluruh Advokat
- Wahai Honorer Lulus PPPK 2024, Senyum dong, Ini soal Gaji Perdana
- Kabar Gembira untuk Honorer Tua Gagal PPPK 2024 Tahap 1
- BMKG Pantau Bibit Siklon Tropis 97S, Wilayah Ini Wajib Waspada