Scholes Yakin Welbeck Cetak 15 Gol di Arsenal
jpnn.com - MANCHESTER - Paul Scholes menjadi salah satu pihak yang kecewa setelah Manchester United menjual Danny Welbeck ke Arsenal. Bagi Scholes, keputusan itu akan menguntungkan Arsenal.
Scholes mengakui, bomber timnas Inggris itu memang tak segarang Robin Van Persie maupun Radamel Falcao. Namun, Welbeck memiliki kemampuan yang tak dimiliki Van Persie ataupun Falcao.
"Dia akan menjadi rekrutan yang bagus bagi Wenger. Welbeck tidak mencetak 20-25 gol. Namun, dia bisa mencetak 10-15 gol di Arsenal," terang Scholes di laman Independent, Minggu (7/9).
Sebelumnya, posisi Welbeck memang di ujung tanduk setelah MU mendatangkan Falcao. Sebagai pemain muda, Welbeck merasa perlu mencari klub lain untuk menyelamatkan karirnya.
"Sebagai fans, saya sedih melihat Welbeck pergi. Jika dia bertahan, dia akan menjadi bagian dari tim ini beberapa musim ke depan. Welbeck sudah menunjukkan kualitasnya ketika tim besar seperti Arsenal merekrutnya," tegas Scholes. (jos/jpnn)
MANCHESTER - Paul Scholes menjadi salah satu pihak yang kecewa setelah Manchester United menjual Danny Welbeck ke Arsenal. Bagi Scholes, keputusan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Daftar Nominasi Pemain Terbaik Dunia FIFA 2024: Ada Messi, Haaland, Vinicius Jr, hingga Mbappe
- Liverpool vs Manchester City, Arne Slot Anggap Bukan Laga Mudah
- Cetak 2 Gol ke Gawang Persib, Bomber Port FC Jadi Man of The Match, Ini Kuncinya
- ACL 2: Bojan Hodak Geram Persib Beri Gol Murah buat Thai Port FC
- Shin Tae Yong Ungkap Target di Piala AFF 2024
- Rekap Penggunaan VAR Hingga Pekan ke-11 Liga 1