Scolari Khawatirkan Psikologi Tim Samba
jpnn.com - BELO HORIZONTE- Timnas Brasil menatap laga kontra Chile di babak 16 besar Piala Dunia 2014 dengan sikap waspada. Status tuan rumah serta rekor bagus ketika bersua Chile memang bakal menguntungkan Brasil.
Namun, pelatih Brasil, Luis Felipe Scolari justru memiliki ketakutan lain. Menurut pelatih berjuluk Big Phil itu, faktor psikologi bakal memengaruhi performa anak asuhnya di atas lapangan.
Scolari tak menampik adanya tekanan serta kegugupan yang berada di pundak Thiago Silva dkk. Pasalnya, Silva dkk dituntut menutup pesta sepak bola empat tahunan itu dengan status juara.
“Ada banyak aspek psikologi. Ini bukan tentang karena Piala Dunia digelar di Brasil. Ini karena kami bermain di Piala Dunia,” terang Scolari di laman Samba Foot, Sabtu (28/6).
Tak hanya pemain, Scolari yang berstatus sebagai pelatih juga merasakannya. Padahal, Scolari memiliki pengalaman hebat ketika mengantarkan Brasil menjadi juara edisi 2002 silam.
“Itu terjadi ketika saya sedang sendiri, saat saya memikirkan apa yang harus dilakukan dan bagaimana melakukannya. Terlepas apakah tim saya siap atau tidak,” tegas Scolari. (jos/jpnn)
BELO HORIZONTE- Timnas Brasil menatap laga kontra Chile di babak 16 besar Piala Dunia 2014 dengan sikap waspada. Status tuan rumah serta rekor bagus
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kabar Irwansyah Hengkang dari Pelatnas Cipayung, Fadil Imran Jawab Begini
- Persib Jamu Borneo FC di Stadion GBLA, Bobotoh Boleh Datang, tetapi
- Gandeng Konsuiltan Manajemen, PBSI di Tangan Fadil Imran Mencoba Terukur dan Transparan
- Pelatih Persib Bojan Hodak Sebut Stadion GBLA Belum Siap Dipakai Melawan Borneo FC
- PB Perpani dan Djarum Foundation Berkolaborasi Jaring Atlet Panahan Terbaik Indonesia
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Kevin Diks Terancam Absen, Siapa Penggantinya?