SD Kekurangan Ribuan Guru
Kamis, 04 Agustus 2011 – 11:09 WIB
PENDOPO-Kabupaten Malang masih mengalami kekurangan tenaga pengajar mencapai 2.800 guru untuk Sekolah Dasar. Saat ini di Kabupaten Malang terdapat 1.117 Sekolah Dasar Negeri. Idealnya, satu Sekolah Dasar Negeri diisi oleh sembilan orang pengajar, terdiri dari enam guru kelas, satu Kepala Sekolah, guru agama dan guru olahraga.
Bupati Malang Rendra Kresna menegaskan bahwa fakta yang terjadi di lapangan jauh dari angka tersebut. Seharusnya jumlah guru di Sekolah Dasar Negeri mencapai 10.053 orang. Namun saat ini jumlah tenaga di Sekolah Dasar beserta penjaga sekolah mencapai 8.600 orang, untuk guru sekitar 7.253 orang.
“Satu guru agama saja saat ini bisa mengajar di tiga sekolah secara bergantian, idealnya satu SD ada enam guru kelas, satu Kasek, guru olahraga dan satu guru agama,” tegas Rendra Kresna di pendopo.
Kata Rendra, sebenarnya Pemkab Malang sudah pernah meminta tambahan kepada Pemerintah Pusat melalui rekruitmen CPNS. Pada recruitment terakhir, Pemkab meminta tambahan 450 orang, namun hanya disetujui 100 orang. Sehingga sampai saat ini terjadi kekurangan guru karena banyak juga yang pensiun.
PENDOPO-Kabupaten Malang masih mengalami kekurangan tenaga pengajar mencapai 2.800 guru untuk Sekolah Dasar. Saat ini di Kabupaten Malang terdapat
BERITA TERKAIT
- Ganesha Operation Bekali Siswa Sumsel Menghadapi Seleksi Masuk Perguruan Tinggi yang Ketat
- Institut Teknologi Del Menggunakan AI untuk Deteksi Kecurangan Saat Ujian
- Rantastia Nur Alangan Ungkap Dukungan Dr. Ram Krishna untuk UIPM
- Tingkatkan Kualitas Pendidikan di Sulsel, Ganesha Operation Kenalkan GO Expert
- Uhamka Masuk Daftar Universitas Terbaik Asia versi QS AUR 2025
- Ini Kata Bahlil soal Gelar Doktornya di SKSG UI