SDA Pastikan PPP Dukung Prabowo
Jumat, 18 April 2014 – 14:51 WIB
jpnn.com - JAKARTA - Di tengah situasi internal Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang masih panas, Ketua Umum PPP Suryadharma Ali (SDA) memastikan bahwa partainya mendukung Prabowo Subianto sebagai capres.
Terkait nama cawapres yang akan diusung mendampingi Prabowo, SDA mengatakan hal itu belum dibahas.
"Capresnya Prabowo tapi kami belum bicara siapa cawapresnya," ujar SDA di Kantor DPP PPP, Jakarta Pusat, Jumat (18/4).
Dia mengatakan, koalisi terjalin karena PPP punya kesamaan visi misi dengan Gerindra.
Nah, dalam rangka mematangkan koalisi itulah, sore ini Prabowo akan menyambangi Kantor DPP PPP. SDA dan sejumlah petinggi PPP sudah saat ini suah berada di partai berlambang kabah itu. (sam/jpnn)
JAKARTA - Di tengah situasi internal Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang masih panas, Ketua Umum PPP Suryadharma Ali (SDA) memastikan bahwa partainya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Guru Supriyani Ulangi Ucapan Aipda Wibowo: Saya Akan Memenjarakanmu, Meskipun Hanya Satu Hari!
- Ketum Kadin Anindya Bakrie Sambut Kedatangan Presiden Prabowo di China
- Gunung Lewotobi Laki-Laki Erupsi Lagi pada Sabtu Pagi
- Menjelang Natal dan Tahun Baru, Garuda Pastikan tidak Ada Kenaikan Harga Tiket
- Hercules Minta Kapolri Mencopot Oknum Aparat yang Diduga Lindungi Bandar Narkoba dan Judi Online
- Pentolan PPPK Bersuara soal Gaji & Karier seperti PNS, Berani Menyebut Angka, Wouw