SEA Games 2021: Mantap! Indonesia Banjir Medali Emas dari Cabor Rowing dan Pencak Silat
jpnn.com, HANOI - Kontingen Indonesia mendapat tiga medali emas pada SEA Games 2021 lewat cabor rowing dan pencak silat.
Medali emas perdana kontingen Merah Putih didapat dari cabor rowing atas nama Kakan Rusman dan Ardi Isadi untuk nomor lightweight double sculls.
Berlaga di Thuy Nguyen Hai Phong Aquatics Center, Rabu (11/5) siang WIB, duet Rusman dan Ardi finis pertama dengan catatan waktu 07 menit, 01.385 detik.
Pasangan Rusman dan Adi mengalahkan wakil Filipina Cris Nievarez Marasigan/Christian Joseph Jasmin Del Rosario yang harus puas dengan medali perak seusai finis dengan waktu 07 menit 05.585 detik.
Sementara itu, medali perunggu diraih owakil tuan rumah, Dinh Nam Nhu/Van Hoan Bui dengan catatan waktu 07 menit 08.605 detik.
Medali emas kedua untuk kontingen Indonesia dari cabor rowing didapat oleh La Memo dan Sulfianto.
Duet Memo dan Sulfianto finis pertama dengan catatan waktu 07 menit 22.011 detik untuk kategori men's double sculls.
Menguntit di belakang ada wakil Thailand dan Kamboja yang masing-masing meraih perak dan perunggu.
Kontingen Indonesia di SEA Games 2021 banjir medali emas dari cabor rowing dan pencak silat.
- Menbud Fadli Zon Dorong Pencak Silat Menjejak Panggung Pendidikan dan Mendunia
- Kemenpora: International Indonesian Student Pencak Silat Open Championship Jadi Ajang Pengembangan Bakat
- Rob Brandt Sebut Silat Berkembang Pesat di Eropa
- Perjalanan Inspiratif Mila, Atlet Pencak Silat yang Bergabung dengan PNM
- UEA-Indonesia Berkolaborasi Kembangkan Pencak Silat dan Bulu Tangkis
- 10 Perguruan Silat dan Preman Pensiun Deklarasi Dukung Prabowo-Gibran