SEA Games 2023: Lawan Kamboja di Final, Timnas Voli Indonesia Enggan Jemawa

SEA Games 2023: Lawan Kamboja di Final, Timnas Voli Indonesia Enggan Jemawa
Skuad Timnas bola voli Indonesia di SEA Games 2023. Foto: SMM Vollyball

jpnn.com - Timnas voli putra Indonesia akan melakoni laga final SEA Games 2023 melawan tuan rumah, Kamboja.

Laga tersebut rencananya akan digelar di Stadion Olimpiade Phnom Penh, Kamboja, Senin (8/5/2023) pukul 19.30 malam WIB.

Timnas voli Indonesia asuhan Jeff Jiang lolos ke partai pemungkas seusai mengatasi perlawanan Vietnam dengan skor 3-0 (30-28, 25-19, 25-18).

Adapun Kamboja menggenggam tiket final dengan mengalahkan Thailand 3-2 (18-25, 21-25, 25-21, 25-16, 15-10).

Indonesia mesti waspada dengan Kamboja yang mendapat dukungan penuh dari fannya.

Selain itu, para pendukung Kamboja juga terkenal militan saat memberikan support.

Karena itu, Rivan Nurmulki dan kawan-kawan tidak boleh terpengaruh dengan psywar yang diberikan suporter Kamboja.

Asisten pelatih Timnas Indonesia, Erwin Rusni mengaku sudah mempersiapkan para pemainnya untuk laga akbar tersebut.

Timnas voli putra Indonesia akan melakoni laga final SEA Games 2023 melawan tuan rumah, Kamboja.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News