Sean Ungkap Penyebab Honorer K2 Tidak Bisa Masuk Pendataan Non-ASN, Aneh

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Forum Honorer K2 Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) Andi Melyani Kahar mengungkap masalah besar yang dialami mereka dalam pendataan non-ASN.
Ternyata, Badan Kepegawaian Daerah (BKD) tidak berani memasukkan data honorer K2 karena slip gajinya bukan dari APBD.
"Banyak honorer K2 yang tidak memiliki slip gaji dari APBD sehingga tidak bisa didata, karena dalam sistem pendataan non-ASN BKN wajib upload bukti gaji yang bersumber dari APBD," terang Sean, sapaan akrab Andi Melyani Kahar kepada JPNN.com, Minggu (25/9).
Syarat slip gaji itu, lanjut Sean, tidak bisa dipenuhi honorer K2 karena banyak yang digaji bukan dari APBD. Sebagian digaji dari sukarelawan.
Sean menegaskan seharusnya sistem aplikasi untuk honorer K2 dibuat berbeda dengan non-K2.
Sejak awal honorer K2 memang digaji bukan dari APBN/APBD. Itu pula yang membedakan honorer K2 dan honorer K1.
"Honorer K1 kan gajinya dari APBN/APBD makanya mereka diangkat PNS tanpa tes. Nah, kalau honorer K2 non APBN/APBD makanya ada tes CPNS 2013," terangnya.
Jika sistem di aplikasi pendataan non-ASN tidak diubah, lanjutnya sudah pasti banyak honorer K2 yang ada di database BKN tidak bisa masuk.
Ketua Forum Honorer K2 Sultra Andi Melyani Kahar alias Sean mengungkapkan penyebab honorer K2 tidak bisa masuk pendataan non-ASN
- 5 Berita Terpopuler: Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar, 6 Fakta Terungkap, Komitmen Tegas
- Guru Sekolah Rakyat dari PNS & PPPK, Diusulkan Kepala Daerah
- Seleksi PPPK Tahap 2 Daerah Ini Bulan Depan, 904 Honorer Memperebutkan 103 Sisa Formasi
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Baik, Honorer Silakan Mempersiapkan Diri, Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar?
- Jadwal Tes PPPK Tahap 2 Tidak Serentak, Kapan Bisa Cetak Kartu Ujian? Tenang ya
- Sebegini Jumlah Honorer yang Bertarung di Tes PPPK Tahap 2, Ketat