Sebabkan Jari Siswa Kerja Praktek Hancur, Pabrik Ini Didenda 2,5 M


Sebuah pabrik di wilayah Coffs Harbour, negara bagian New South Wales, telah didenda $ 250.000 (atau setara Rp 2,5 miliar) setelah tangan seorang siswa yang kerja praktek di sana hancur karena mesin.
Siswa berusia 17 tahun itu melakukan kerja praktek di pabrik Thermal Electric Elements di Toormina, pada bulan Agustus 2014.
Ia tengah melepaskan lempengan logam dari pedal rem ketika tanpa sengaja justru mengaktifkan pisau mesin.
Ujung dari dua jarinya hancur dan harus diamputasi.
Sebuah penyelidikan oleh lembaga ‘SafeWork’ New South Wales menemukan, perusahaan ini telah gagal untuk memberikan penjagaan yang tepat pada mesin dengan mengubah pengaturannya, sehingga mesin ini tak menutup secara otomatis ketika objek terlalu dekat dengannya.
Laporan ini juga menemukan kurangnya instruksi, pelatihan, informasi dan pengawasan kepada siswa.
Dalam menjatuhkan denda, Diektur Eksekutif SafeWork -Peter Dunphy -mengatakan, hukuman telah memperhitungkan cedera permanen yang dialami siswa dan fakta bahwa prospek lapangan kerja sang remaja di masa depan telah terdampak.
"Ini telah meninggalkan seorang pekerja muda dengan luka seumur hidup," sebut lembaga ini.
Sebuah pabrik di wilayah Coffs Harbour, negara bagian New South Wales, telah didenda $ 250.000 (atau setara Rp 2,5 miliar) setelah tangan seorang
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya