Sebagian Besar Eks Gafatar Pusing

jpnn.com - SURABAYA – Salah seorang eks anggota Gafatar yang baru datang dari Pontianak, Bustanul, 41, ditempatkan di Asrama Transito Margorejo, bersama istri dan seorang anaknya.
Pengungsi asal Dukuh Menanggal, Surabaya, itu menempati barak satu dengan 40 tempat tidur. Mereka tidak mengeluh meski tidur tanpa sekat.
”Kami sudah biasa tinggal bersama di Rumah Betang (rumah panggung),’’ paparnya, kemarin.
Setiap rumah Betang biasa diisi sepuluh kepala keluarga. Sehari-hari mereka tinggal bersama. Karena itu, Bustanul tidak mengeluh saat berada di Transito, Surabaya.
Penampungan di Surabaya juga dilengkapi fasilitas kesehatan. Tim dari Pemerintah Kota Surabaya sudah siaga di ruang tersebut. Mereka siaga melayani pengungsi yang mengalami gangguan kesehatan.
“Tidak ada yang parah. Sebagian besar pusing dan kecapean,” kata petugas Puskesmas Wonokromo dr Dwi Prihatiningsih yang siaga di tempat tersebut. (sal/sam/jpnn)
SURABAYA – Salah seorang eks anggota Gafatar yang baru datang dari Pontianak, Bustanul, 41, ditempatkan di Asrama Transito Margorejo, bersama
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi