Sebagian Soal UN di 11 Provinsi Baru Didistribusikan Besok dan Senin
Sabtu, 20 April 2013 – 13:30 WIB

Sebagian Soal UN di 11 Provinsi Baru Didistribusikan Besok dan Senin
JAKARTA - Meski naskah Ujian Nasional (UN) tahun 2013 tingkat SMP sederajat belum tiba di seluruh provisni di Indonesia, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan kembali mengumbar jaminan bahwa UN SMP pada 22-25 April akan berjalan sesuai rencana.
"Untuk ujian SMP yang akan dimulai 22 April itu akan sesuai jadwal, karena upaya-upaya perbaikan pencetakan soal di penerbit yang untuk SMA bermasalah sudah kita alihkan ke percetakan-percetakan yang lebih baik, kata Staf Ahli Mendikbud bidang komunikasi publik, Sukemi, di Cikini, Jakarta, Sabtu (20/4).
Baca Juga:
Namun demikian, saat ditanya apakah seluruh provinsi di Indonesia sudah menerima naskah UN SMP, Sukemi mengakui bahwa di 11 provinsi yang UN SMA-nya ditunda, naskah soal UN SMP yang akan diujikan pada Selasa (23/4), Rabu dan Kamis belum tuntas didistribusikan.
"Di beberapa provinsi untuk (UN SMP) yang diujukan hari Senin dan Selasa sudah sampai naskahnya. Tapi untuk soal yang diujikan hari Rabu dan Kamis, itu akan dikirim pada hari Minggu (20/4) dan Senin (21/4)," ugkapnya.
JAKARTA - Meski naskah Ujian Nasional (UN) tahun 2013 tingkat SMP sederajat belum tiba di seluruh provisni di Indonesia, Kementerian Pendidikan dan
BERITA TERKAIT
- CIES 2025: Tanoto Foundation Ungkap Strategi Efektif Pelatihan Guru
- 28 PTN Top Siapkan 17.909 Kursi Jalur SMMPTN-Barat 2025
- Ini Tujuan Bea Cukai Kenalkan Peran dan Fungsinya Kepada Murid TK hingga SMK
- ELSA Bangun Kolaborasi Dunia Industri dan Akademik, Gelar Campus Visit ke Jogja
- Mendikdasmen Ungkap Pesan Penting Prabowo soal Kualitas Pendidikan Dasar
- Universitas Terbuka Luluskan 29 PMI di Korea Selatan