Sebegini Biaya Modifikasi Land Cruiser 200 yang Ditunggangi Julian Johan di AXCR 2023, Wow

Sebegini Biaya Modifikasi Land Cruiser 200 yang Ditunggangi Julian Johan di AXCR 2023, Wow
Toyota Land Cruiser 200 yang akan dikendalikan Julian Johan di ajang Asia Cross Country Rally 2023. Foto: dok Dedi Sofian

Land Cruiser 2022 telah dibekali sistem suspensi, Toyota Tundra dengan arm Total Chaos Fabrication yang dikawinkan dengan shockbreaker King Shocks.

Perihal penggunaan ban, dia mempercayakan kemampuan dari ban BFGoodrich K02 & KM3 dengan ukuran 285/70 ring 17 serta velg Braid Wheels Dakar berukuran 17x8.

Jeje mengatakan dengan berbagai ubahan yang dilakukan pada mobil balapnya tentunya memakan biaya yang tidak sedikit.

Dia menyebut hampi merogoh kocek sekitar Rp 1 miliar untuk membangun mobil itu agar bisa tampil di AXCR 2023. "Budget (biaya) mobil ini sekitar Rp 1 miliar," tegas Julian Johan.

Sementara itu, Recky Resanto mengatakan tidak hanya mobil yang melakukan berbagai persiapan.

Dia bersama Jeje juga melakukan persiapan, salah satunya ialah fisik.

“Fisik yang menjadi modal utama selama melakoni Asia Cross Country Rally juga telah kami persiapkan,” Recky Resanto menambahkan. (ddy/jpnn)


Toyota Land Cruiser 200 yang akan dikendalikan Julian Johan telah mengalami modifikasi menyesuaikan regulasi Asia Cross Country Rally 2023. Sebegini biayanya


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News