Sebegini Data Terkini Pasien Covid-19 di Wisma Atlet Jakarta
jpnn.com, JAKARTA - Sebanyak 2.389 pasien terkonfirmasi positif Covid-19 dilaporkan masih menjalani perawatan di RS Darurat Covid-19 Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Pusat.
"Seluruh pasien terkonfirmasi positif dirawat di menara empat, menara lima, menara enam, dan menara tujuh," kata pejabat Penerangan Komando Gabungan Wilayah Pertahanan I TNI Septiono Prayogo di Jakarta, Senin (28/2).
Dia memerinci jumlah pasien di Wisma Atlet itu berkurang 109 orang dari data sebelumnya, yakni 2.498 orang.
Secara keseluruhan, sejak 23 Maret 2020 hingga 28 Februari 2022, RSDC Wisma Atlet telah menangani 157.558 orang.
Selain itu, untuk perkembangan pasien Covid-19 di RSDC Wisma Atlet Pademangan yang dirawat di Menara 8, Menara 9, dan Menara 10, jumlahnya tercatat 1.581 orang.
Angka itu bertambah 71 orang dari jumlah sebelumnya, yakni 1.510 orang.
Sejak 23 Maret 2020 hingga 28 Februari 2022, RSDC Wisma Atlet Pademangan telah melayani 663.260 pasien.
Terakhir, Septiono menyampaikan perkembangan pasien Covid-19 di Rumah Sakit Khusus Infeksi Pulau Galang.
Pejabat Penerangan Kogabwilhan I TNI Septiono Prayogo menyampaikan data terkini pasien Covid-19 di Wisma Atlet Jakarta.
- Kronologi Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni Hilang sebelum TNI-Polri Tembak Mati Komandan KKB
- Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni Hilang, TNI Kerahkan Pasukan
- Tim Gabungan Siap Amankan 335 Gereja saat Perayaan Natal di Bali
- Berkat Kekompakan TNI-Polri, Pengamanan Pilkada Siak Jadi Role Model di Riau
- TNI Kerahkan Puluhan Ribu Prajurit Bantu Polri Jaga Keamanan Natal & Tahun Baru
- Ini Lho Tampang Pengeroyok Anggota TNI Pratu Azis Purwanto