Sebegini Hadiah Uang Piala Menpora 2021, Lumayan juga ya
Pemain terbaik Piala Menpora 2021 berhak atas uang sebesar Rp100 juta.
Lalu, pemain muda terbaik diganjar hadiah Rp50 juta.
Pencetak gol terbanyak akan mengantongi uang Rp100 juta. Di sektor tim, tim paling fair play akan menggondol hadiah Rp100 juta.
Bukan cuma itu, wasit juga kebagian hadiah Rp50 juta yang ditujukan untuk wasit terbaik turnamen.
Turnamen pramusim Piala Menpora 2021, yang berlangsung pada 21 Maret-25 April 2021, akan diikuti 18 tim Liga 1.
Ada empat daerah yang menjadi tuan rumah penyisihan grup yaitu Bandung, Sleman, Solo dan Malang.
Sesuai dengan kesepakatan Polri, Kemenpora, PSSI dan LIB, Piala Menpora 2021 wajib dilaksanakan dengan penerapan ketat protokol kesehatan pencegahan COVID-19.(Antara/jpnn)
Sebegini hadiah uang yang disiapkan panitia untuk hadiah Piala Menpora 2021, lumayan banyak juga ya
Redaktur & Reporter : Ken Girsang
- Sikap PT LIB soal Kerusuhan Suporter Seusai Duel Persib vs Persija
- Bawa Tim Menjadi Juara, Muhammad Rayyan Taqi Raih Gelar Pemain Terbaik dan Top Skor Piala Menpora
- ASSA Pro Bekasi Juara Seri Nasional Piala Menpora U-12 Liga Anak Indonesia 2024
- Liga Anak Indonesia U-12 Diharapkan Rutin Bergulir Tiap Tahun
- Piala Menpora U-12 Liga Anak Indonesia Resmi Dibuka di Surabaya
- Kata PT LIB Soal Penundaan Liga 1