Sebelum Cabik Timnas U-17 Indonesia, Malaysia Sempat Ketakutan dengan Ini

Kemenangan Malaysia atas Indonesia membawa mereka lolos ke putaran final Piala Asia U-17 2023.
Anjasmirza mencetak satu gol kemenangan Malaysia pada menit ke-24'.
Adapun empat gol lainnya dicetak oleh Zainurhakimi Zain (17'), Arami Wafiy (19', 39'), dan Afiq Danish Hasniruddin (27').
Indonesia sendiri hanya mampu mencetak satu gol hiburan melalui Arkhan Kaka Putra pada masa injury time babak kedua.
Kemenangan Malaysia ini membuat Negeri Jiran menyusul Vietnam, Thailand, dan Laos sebagai perwakilan Asia Tenggara di Piala Asia U-17 2023.
Untuk Indonesia sendiri kekalahan dari Malaysia membuat mereka gagal melaju ke putaran final melalui jalur enam runner up terbaik.
Garuda Asia hanya berada di posisi ketujuh peringkat kedua terbaik dengan nilai minus tiga dari segi agregat gol.(mcr16/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Malaysia sempat dilanda ketakutan sebelum menghajar Timnas U-17 Indonesia dI Kualifikasi Piala Asia U-17 2023
Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal
- Piala Asia U-17 2025: Resep Jitu Korut Benamkan Timnas Indonesia
- Komentar Irwan Fecho setelah Timnas U-17 Indonesia Dihajar Korut
- Ini Kelemahan Timnas U-17 Indonesia di Mata Nova Arianto
- Nova Arianto Menyiapkan Peta Jalan Timnas U-17 Indonesia Menuju Piala Dunia U-17 2025
- Seusai Timnas U-17 Indonesia Dicukur Korea Utara, Nova Arianto Sudah Punya Agenda
- Pengakuan Erick Thohir setelah Timnas U-17 Indonesia Kalah Tebal dari Korut