Sebelum Diizinkan Pulang, 77 Karyawan Pinjol Dinasihati agar Selektif Memilih Pekerjaan

Mereka bukan hanya warga asli Yogyakarta.
Sebagian merupakan warga luar daerah seperti Semarang dan Klaten, Jawa Tengah.
"Namun, rata-rata mereka walaupun domisili di Yogyakarta tetapi (berstatus) pendatang," ujar dia.
Sebelum diizinkan pulang ke kediaman masing-masing, mereka dikumpulkan di Masjid Polsek Bulaksumur untuk diberikan pembinaan.
Menurut Neko, dalam pembinaan itu, para karyawan tersebut diarahkan agar ke depan lebih selektif memilih pekerjaan.
Neko mengatakan apabila pekerjaan yang dipilih berkaitan dengan jasa peminjaman dana, maka upaya penagihannya perlu menggunakan rasa.
"Kalau simpan pinjam, kalau orang meminjam itu, ya, menagih harus pakai rasa," katanya.
Dia mengingatkan jangan sampai menagih dengan marah-marah, karena dampaknya banyak yang depresi, bahkan sampai ada yang bunuh diri.
Sebelum diizinkan ke kediaman masing-masin, 77 karyawan pinjol diberi wejangan agar selektif memilih pekerjaan.
- Polda Jabar: Tes Psikologi Dokter Priguna Tak Akan Meringankan Hukuman
- Polisi Buka Posko Pengaduan Terkait Pelecehan Dokter Kandungan di Garut
- Irjen Pol Rudi Setiawan Jadi Kapolda Jabar, Begini Rekam Jejak Jenderal Bintang 2 Itu
- Polda Jabar Dalami 2 Laporan Baru soal Dokter Cabul Priguna Anugerah
- Polisi Periksa 17 Saksi di Kasus Pemerkosaan Dokter Priguna, Termasuk Pihak RSHS
- Polisi Selidiki Sumber Obat Bius yang Dipakai Dokter Bejat Priguna