Sebelum Dijual 500 iPhone 5 Sudah Dicuri
Sabtu, 22 September 2012 – 15:01 WIB

Sebelum Dijual 500 iPhone 5 Sudah Dicuri
LONDON - Hari pertama pemasaran global iPhone 5 diwarnai peristiwa pencurian besar-besaran di Inggris dan Jepang. Dilaporkan, setidaknya 500 telepon pintar produksi Apple tersebut, dicuri beberapa jam sebelum dipasarkan Jumat waktu setempat, atau Sabtu. Ini dibuktikan dari hasil rekaman kamera pengawas toko, yang menunjukkan seorang pria tak dikenal mengangkut kotak iPhone 5 ke sebuah mobil. Selain iPhone, sejumlah uang di brangkas toko juga ikut dicuri.
Toko O2 di Tandem Centre Wimbledon, Selatan London, tercatat paling banyak menderita kerugian. Seorang pegawainya membawa kabur 252 iPhone 5 senilai £170 ribu. Pelaku yang diidentifikasi bernama Usman Sethi, diperkirakan melakukan aksinya pukul 1.30 pagi, atau 6,5 jam sebelum dijual.
Seperti diberitakan dailymail, Scotland Yard sampai meminta pejabat berwenang pelabuhan dan bandara untuk mewaspadai adanya kendaraan bermuatan iPhone 5 ke luar wilayah itu. Diduga kuat, Sethi yang berkebangsaan Pakistan, melakukan aksinya tak sendiri.
Baca Juga:
LONDON - Hari pertama pemasaran global iPhone 5 diwarnai peristiwa pencurian besar-besaran di Inggris dan Jepang. Dilaporkan, setidaknya 500 telepon
BERITA TERKAIT
- Perkuat Eksistensi, T-System Indonesia Bidik Sektor Pemerintahan Hingga Kesehatan
- Mark Zuckerberg Mengaku TikTok Sebagai Ancaman Serius Bagi Bisnis Meta
- Vivo V50 Versi Murah Meluncur di Indonesia, Sebegini Harganya
- WhatsApp Rilis Fitur Baru Untuk Paket Stiker
- Lewat Layanan Internet Gratis untuk Pendidikan, Telkomsat Wujudkan Pemerataan Digital
- Netflix Menguji Coba Fitur Pencarian Baru Berbasis OpenAI, Masih Terbatas di iOS