Sebelum Dinonaktifkan, Kombes Budhi Sempat Ungkap Kronologi Baku Tembak di Rumah Irjen Ferdy Sambo

Sebelum Dinonaktifkan, Kombes Budhi Sempat Ungkap Kronologi Baku Tembak di Rumah Irjen Ferdy Sambo
Suasana terkini rumah Irjen Ferdy Sambo di Kompleks Polri Duren Tiga, Pancoran, Jakarta Selatan, Kamis (21/7). Foto: Mercurius Thomos Mone/JPNN.com

Alumnus Akpol 1996 itu mengatakan, polisi menemukan beberapa lubang tembakan di tembok rumah tersebut.

"Di TKP (tempat kejadian perkara, red) kami menemukan adanya bekas tembakan di tembok yang ada di tangga itu sebanyak tujuh bekas atau titik tembakan," ujar Kombes Budhi.

Brigadir J pun akhirnya kalah dalam adu tembak tersebut dan tewas di tempat.

"Hasil autopsi kami mendapatkan bahwa ada tujuh luka tembak masuk dan enam luka tembak keluar. Dan satu proyektil bersarang di dada Brigadir J," pungkas Kombes Budhi. (mcr18/jpnn)

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menonaktifkan Kombes Budhi Herdi Susianto dari jabatan Kapolres Metro dan Brigjen Hendra Kurniawan.


Redaktur : Friederich Batari
Reporter : Mercurius Thomos Mone

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News