Sebelum ke KPK, Gatot Teken 6 Nama, Wagub Merasa tak Dilibatkan
Salah satu pejabat yang namanya masuk dalam kandidat Pj kepala daerah tidak menampik informasi tersebut. Tetapi ia mengakui sejauh ini hal itu belum dapat dipastikan.
"Informasi tersebut sudah ada, tapi belum bisa dipastikan juga pejabatnya akan diplot ke mana. Seperti saya juga belum pasti mau ditempatkan di daerah mana," tutur pejabat eselon II Pemprovsu yang tak mau namanya ditulis itu.
Sementara, Wagub Sumut Tengku Erry Nuradi yang coba dikonfirmasi terkait sudah turunnya enam nama pejabat eselon II sebagai Pj KDh, mengaku tidak mengetahuinya. Pun begitu ia mengatakan, tetap akan berkoordinasi dengan Gatot soal penetapan dan pengusulan Pj KDh tersebut.
"Saya tidak tahu soal itu, karena saya tidak ada dilibatkan dalam hal itu," sebut Erry di Masjid Agung Medan, Senin (3/8).
Kabiro Otonomi Daerah Setdaprovsu Jimmy Pasaribu menolak memberi komentar soal ini. Pihaknya masih bertahan pada pernyataan sebelumnya, di mana belum ada pengusulan yang dilakukan Gatot ke Kemendagri. (prn/adz/sam/jpnn)
MEDAN - Pemprov Sumut masih merahasiakan 14 nama pejabat eselon II yang bakal diplot sebagai penjabat (Pj) kepala daerah (KDh), yang memasuki
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Irjen Andi Rian Kerahkan 1.471 Personel Kawal Pemungutan Suara Pilkada 2024 di Sumsel
- Ditresnarkoba Polda Sumsel Memusnahkan Sabu-Sabu 2.689,06 Gram dan 657 Butir Ekstasi
- DPRD Kota Bogor Gelar Sidak ke OPD, Pastikan Pelayanan Tetap Optimal
- Kejari Batam Tahan 2 Tersangka Korupsi Pengelolaan Anggaran RSUD Embung Fatimah
- Terduga Pelaku Penembakan Warga di Nagan Raya Ditangkap Polisi
- Masa Jabatan Selesai, Tabrani Resmi Melepas Tugas Pjs Wali Kota Tangsel