Sebelum Lakoni Tugas di MU, Van Gaal Akan Sowan ke Ferguson

jpnn.com - AMSTERDAM- Louis Van Gaal percaya dia sudah memutuskan pilihan yang tepat, dengan menerima tawaran menjadi pelatih Manchester United. Sosok yang kini masih aktif menjadi pelatih timnas Belanda itu menyebut, MU adalah klub terbesar di dunia.
Van Gaal saat ini masih harus menyelesaikan masa dinasnya di timnas Belanda hingga Piala Dunia Brasil 2014 tuntas. Van Gaal yang dikontrak MU selama tiga musim itu, sudah berambisi membawa MU menjadi juara sesegera mungkin.
"Tujuannya adalah untuk membawa mereka (MU) kembali ke posisi nomor satu secepat mungkin. Karena di situlah mereka berada di bawah Sir Alex Ferguson, " katanya kepada RTL.
Van Gaal sebelumnya pernah sukses memenangkan gelar di Ajax, Barcelona, AZ Alkmaar dan Bayern Munchen. Dia juga sudah punya rencana saat pertama kali tiba di Inggris.
"Saya akan menemui Sir Alex Ferguson setelah sampai di Inggris. Saya dan dia pasti punya semangat untuk MU. Kami pernah bertemu dan berbicara sebelumnya. Kami pasti bisa bekerjasama," ujar Van Gaal. (adk/jpnn)
AMSTERDAM- Louis Van Gaal percaya dia sudah memutuskan pilihan yang tepat, dengan menerima tawaran menjadi pelatih Manchester United. Sosok yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Lamine Yamal Cetak Rekor di Liga Champions
- 4 Tim Tembus 8 Besar Liga Champions, Bayern Vs Inter Milan
- Pelatih Timnas Indonesia Ogah Pemain Persib, Ini Kata Hodak
- Liverpool vs PSG: Apa Arti Tangisan Mohamed Salah?
- 16 Besar Liga Champions: 3 Mantan Juara Babak Belur
- MU Bakal Bangun Stadion Baru di Dekat Old Trafford, Berkapasitas 100 Ribu Penonton